Liputan6.com, New York Sukses menurunkan berat badan sebesar 225 kg, bukan berarti masalah di hidup Christina Phillips selesai. Setelah berat badan turun begitu drastis, Christina malah mengalami gangguan makan. Kini, dia jadi takut makan.
Wanita asal Mississippi, Amerika Serikat, tidak ingin makan karena takut kembali gemuk. Muncul ketakutan bahwa berat badannya yang kini 83 kg bisa-bisa naik menjadi 300 kg bila dia makan.
Advertisement
"Sesudah aku menimbang berat badan. Aku ketakutan dan bisa berhenti makan selama beberapa hari," kata Christina dalam tayangan TLC berjudul My 600-lb Life: Where Are They Now?.
Keinginan Christina untuk tak ingin makan karena dia masih merasa berat badannya sekitar 300 kg. "Aku tahu sekarang tidak 300 kg lagi. Namun aku masih merasa seperti itu. Dan aku tidak tahu bagaimana mengubah perasaan itu," kata Christina seperti dikutip dari situs People, Selasa (20/12/2016).
Dia pun masih merasa orang-orang menatapnya dengan pandangan seolah-olah masih gemuk. Sehingga dia enggan keluar rumah untuk bersosialisasi.
Christina pun diarahkan segera menemui terapis untuk mengatasi gangguan makan. Dia juga menginginkan agar bisa kembali normal memandang tubuhnya. Sehingga bisa menaikkan berat badan jadi tidak terlalu rendah.
"Aku tahu kita harus melewati hal berat untuk mencapai sesuatu. Dulu saat berat badanku 300 kg, aku merasa tidak berarti. Sesudah turun, aku takut makan. Namun aku harus menghadapi ketakutan bila ingin terus hidup," katanya lagi masih di tayangan TLC itu.