Pemain Penting, Van Dijk Tak Akan Gabung City

Van Dijk masih dibutuhkan dan tak akan gabung City di bursa transfer Januari.

oleh Defri Saefullah diperbarui 24 Des 2016, 13:00 WIB
Gelandang Liverpool, Georginio Wijnaldum, berebut bola dengan bek Southampton, Virgil Van Dijk. Pada laga ini Southampton menggunakan formasi 4-3-3. (Reuters//Dylan Martinez)

Liputan6.com, Southampton- Southampton memastikan jika bek tangguh mereka, Virgil Van Dijk tak akan pergi kemana-mana. Dengan demikian, Van Dijk tak akan gabung Manchester City yang mengincarnya di bursa transfer Januari.

Manajer Southampton, Claude Puel mengatakan, Van Dijk merupakan pemain penting. Apalagi, bek asal Belanda itu menjabat sebagai wakil Kapten.

"Buat pemain seperti van Dijk, harganya tak akan berubah untuk dua atau tiga tahun. Dia masih bisa bersama kami selama itu," kata manajer asal Prancis itu seperti dikutip soccerway.

Puel mengatakan, timnya butuh pemain berkarakter seperti Van Dijk. Dia menjadi pilar yang sulit diganti di lini pertahanan.

"Dia pemain penting buat kami, untuk tim, punya semangat yang bagus. Bagi saya, bersama Jose Fonte dan Steven Davis, dia kapten tim karena punya karakter kuat," ujarnya.


Buyarkan Ambisi City

Southampton menang 2-1 atas tamunya Inter Milan pada laga Grup K Liga Europa di Stadion St Mary's, Jumat (4/11/2016) dini hari WIB. Virgil Van Dijk mencetak satu gol Southampton. (AFP/Glyn Kirk)

Peryataan Puel sekaligus membuyarkan harapan City untuk memboyong bek Belanda ini. City butuh bek tangguh untuk menambal pertahanan mereka yang keropos.

Para pemain belakang yang ada seperti Pablo Zabaleta, Nicolas Otamendi, hingga Aleksandar Kolarov masih belum memberikan performa terbaiknya. Bahkan pemain mahal yang dibeli musim panas tahun lalu, John Stones lebih sering dicadangkan.

"Dia pemain penting buat kami dan tentu dia akan bertahan dengan kami," ujarnya.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya