Guardiola Sebut Messi Lebih Jago Ketimbang Ronaldo

Ronaldo meraih Ballon d'Or 2016 setelah mendapatkan 745 poin dari 173 wartawan di seluruh dunia dan mengalahkan Messi.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 24 Des 2016, 20:20 WIB
Ronaldo meraih Ballon d'Or 2016 setelah mendapatkan 745 poin dari 173 wartawan di seluruh dunia dan mengalahkan Messi.

Liputan6.com, Manchester - Manajer Manchester City, Pep Guardiola menyebut pemain Barcelona, Lionel Messi lebih jago ketimbang bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo. Padahal Ronaldo baru saja memenangkan Ballon d'Or 2016.

Ronaldo meraih Ballon d'Or 2016 setelah mendapatkan 745 poin dari 173 wartawan di seluruh dunia yang mempunyai hak suara. Pemain berusia 31 tahun tersebut pantas meraih Ballon d'Or 2016 setelah catatan ciamiknya di tahun ini.

Dia berhasil memenangkan Liga Champions bersama Madrid dan meraih gelar Piala Eropa. Ronaldo tercatat mencetak 16 gol di Liga Champions musim lalu.

Secara keseluruhan, mantan pemain Manchester United tersebut mencetak 38 gol untuk Madrid dan 13 gol untuk Timnas Portugal sepanjang 2016.

Namun, pelatih Barcelona, Luis Enrique menyebut Messi lebih pantas meraih gelar Ballon d'Or 2016 ketimbang Ronaldo. Hal senada juga dilontarkan oleg Guardiola yang pernah melatih Barcelona.

"Saya sangat setuju dengan Luis Enrique. Messi merupakan yang terbaik. Sebab, dia tahu caranya bermain dan mencetak gol," ucap Guardiola, dikutip dari Marca.

"Dengan rasa hormat, saya menyebut Ronaldo merupakan pemain hebat. Tapi, Messi berada di tingkat yang lebih tinggi," kata pria asal Spanyol tersebut menegaskan.

Messi berada di peringkat kedua dalam Ballon d'Or 2016. La Pulga --sapaan Messi-- sudah menyabet lima gelar Ballon d'Or.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya