Cheese Tart Paling Hits di Jakarta

Cheese tart menjadi salah satu kuliner yang populer diperbincangkan di tahun 2016. Kue yang berasal dari Jepang ini telah hadir di Jakarta.

oleh Firstrianisa Gustiawati diperbarui 28 Des 2016, 21:00 WIB
Cheese tart yang berasal dari Negeri Sakura ini sudah bisa Anda dapatkan di Jakarta (shutterstock.com)

Liputan6.com, Jakarta Anda yang aktif menggunakan instagram tentu sudah tak asing lagi dengan makanan satu ini. Ya, cheese tart memang menjadi salah satu kuliner hits di Indonesia di tahun 2016 ini. Kue yang berasal dari Negeri Sakura ini memang dikenal memiliki sensasi rasa creamy, manis, dan lumer di mulut.

Kini, Anda tak perlu jauh-jauh datang ke Jepang untuk bisa mencicipi lezatnya cheese tart. Dirangkum dari berbagai sumber, Rabu (28/12/2016) berikut ini daftar tempat yang menjual cheese tart paling hits di Jakarta.

1. Pablo Cheese Tart

Antusias para pecinta cheese tart sangat besar saat mengetahui toko kue yang berasal dari Osaka, Jepang ini hadir di Indonesia. Pablo Cheese Tart cabang Indonesia dibuka pada 17 November lalu di Mall Gandaria City, Jakarta. Besarnya antusias pengunjung membuat mereka rela mengantri lama untuk mendapatkan cheese tart lembut yang baru keluar dari panggangan. Varian rasa cheese tart seperti matcha dan cokelat pun bisa Anda dapatkan di sini.

2. Hokkaido Baked Cheese Tart

Toko cheese tart satu ini tak kalah populer dengan Pablo Cheese Tart. Toko kue yang berasal dari Jepang ini memang memiliki banyak cabang di luar negeri seperti Kuala Lumpur, Singapura, dan Australia. Kini, Hokkaido Baked Cheese Tart juga bisa Anda temukan di Jakarta tepatnya di Mall Kota Kasablanka dan Senayan City. Rasa krim keju yang lembut dan meleleh di mulut serta tart dengan tekstur yang pas sangat dan sayang untuk Anda lewatkan.

3. J.Tart Japanese Baked Cheese Tart from J.Co

Siapa yang tak mengenal J.Co? Toko kue ini memang selalu identik dengan varian donatnya yang lezat. Kini, J.Co pun menyediakan cheese tart yang populer di kalangan masyarakat khususnya yang berasal dari Jakarta. Sayangnya, tak semua outlet J.Co menyediakan cheese tart ini. Untuk Anda yang ingin mencicipi lezatnya cheese tart dengan lapisan yang renyah dengan krim keju yang manis dan gurih ala J.Co bisa mendatangi outlet mereka yang berada di Mall Gandaria City, Mall Kota Kasablanka, Mall Kelapa Gading, dan Senayan City.

4. Mary's Pastry Lab

Berbeda dengan toko-toko cheese tart sebelumnya, Mary's Pastry Lab menjadi satu-satunya toko kue online di Jakarta yang menyediakan cheese tart yang hits dan tentunya enak. Anda bisa memesannya melalui akun instagram atau website resmi mereka. Anda tentu tak bisa menolak untuk mencicipi lezatnya cheese tart ala Mary's Pastry Lab ini. Perpaduan lapisan tart yang renyah dengan isian keju yang lembut akan menggoyang lidah Anda saat menikmatinya.

Liburan ke manapun tak perlu khawatir jika sudah memiliki aplikasi Reservasi.com. Dapatkan selalu informasi terbaru promo dan diskon tiket pesawat hingga jutaan rupiah setiap harinya. 

 

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya