Liputan6.com, Jakarta - Kapolres Jakarta Timur Kombes M Agung Budijanto datang ke Rumah Sakit (RS) Kartika Pulomas, Jakarta Timur, lokasi dirawatnya lima korban perampokan sadis Pulomas, tepatnya di Jalan Pulomas Utara Nomor 7A RT12/16 Kayuputih, Pulogadung, Jakarta Timur.
"Sampai saat ini kondisinya baik-baik saja. Sekarang nunggu mereka sehat dulu," kata Agung usai menjenguk, Selasa (27/12/2016).
Advertisement
Ia melihat tak ada luka serius yang dialami para korban dugaan perampokan sadis Pulomas.
"Enggak parah, cuma karena kondisi. Kami enggak mau jelaskan lebih rinci. Jadi hanya psikisnya saja," sambung dia.
Namun, ia mengkhawatirkan para korban menerima luka dalam. "Kekerasan kami enggak lihat, karena posisinya ada di ruang yang sempit dengan banyak orang, dikhawatirkan ada hal-hal yang berbenturan atau apa," kata Agung.
Mengenai kronologi kejadian yang sesungguhnya, ia juga tak mau menjelaskan kasus dugaan perampokan dan pembunuhan sadis Pulomas.
"Nanti ya, nanti. Karena kami saat ini belum maksimal, sementara masih dalam proses," Agung mengakhiri.
Enam korban meninggal adalah Dodi Triono (59), Diona Arika Andra Putri (16), Dianita Gemma Dzalfayla (9), Amel, Yanto dan Tasrok (40).
Lima korban yang masih hidup yakni Emi (41), Zanette Kalila Azaria (13), Santi (22), Fitriani (23) dan Windy (23).
Kesebelas korban ditemukan dalam kondisi berhimpit-himpitan di dalam kamar mandi sempit berukuran 1,5 x 1,5 meter.