Sambil Menangis, Julia Perez Minta Doa Jamaah Pengajian

Julia Perez juga meminta maaf kepada jamaah pengajian karena awal tahun depan keluarganya akan berangkat umrah.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 29 Des 2016, 14:00 WIB
Julia Perez juga meminta maaf kepada jamaah pengajian karena awal tahun depan keluarganya akan berangkat umrah.

Liputan6.com, Jakarta - Julia Perez tak bisa menyembunyikan kesedihannya ketika menghadiri pengajian keluarga. Pelantun lagu "Belah Duren" ini datang langsung dari Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), tempatnya dirawat.

Sepanjang acara pengajian, Julia Perez tampak khusyuk mengikuti alunan doa dan zikir. Wajahnya masih tampak lesu.

Julia Perez mengelar acara pengajian di kediamannya. Bersama sang ibu, Sriwulansih, Jupe memita doa dari para jamaah untuk kesembuhannya dan keselamatan perjalanan keluarganya yang akan beribadah umrah. (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Suasana haru terlihat ketika Julia Perez menyampaikan sepatah kata di hadapan jamaah pengajian. Janda Gaston Castano itu tak kuasa menahan air matanya saat meminta doa kesembuhan dari penyakit kanker stadium 4.

"Alhamdulillah saya bisa bertemu ibu-ibu semua. Doakan ya semoga berkah dan diberikan keselamatan," tutur Julia Perez di kawasan Kelapa Dua Depok, Jawa Barat, Kamis (29/12/2016).

Rencananya, Jumat (30/12/2016) besok, Julia Perez baru akan melakukan operasi syaraf tulang belakang di RSCM. Julia Perez juga memohon dia agar segera sembuh total dari penyakit beratnya tersebut.

"Doakan, semoga Allah angkat semua penyakit Yuli (Jupe)," pinta Jupe berurai air mata.

Julia Perez (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Dalam kesempatan itu, Julia Perez pun mendoakan ibunda dan keluarga besarnya yang berencana melakukan ibadah umrah awal tahun depan.

"Kami sekeluarga mau umrah, ini adalah panggilan Allah untuk memuja, berdoa dan minta ampun atas dosa yang kami telah lakukan. Kalau keluarga kami ada salah, mohon maaf. Semoga ibu-ibu juga diberikan kesehatan lahir batin dan kemuliaan oleh Allah," kata Julia Perez. (Ras)

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya