Liputan6.com, Madrid - Juara MotoGP 2015, Jorge Lorenzo, menekankan tidak perlu mengubah gaya balapnya setelah pindah ke Ducati Corse. Menurut Lorenzo, gaya balapnya yang tenang bisa membawa kesuksesan kala dia mengendarai motor Ducati.
Lorenzo hengkang dari Movistar Yamaha akhir musim balap 2016. Pembalap asal Spanyol ini terbilang sukses ketika mengendarai motor Yamaha dengan torehan tiga gelar juara dunia MotoGP.
Baca Juga
Advertisement
Tidak sedikit yang berpikir kepindahan Lorenzo ke Ducati akan memengaruhi pencapaiannya. Apalagi, di masa lalu, banyak rider yang kesulitan menunggangi Desmosedici, termasuk Valentino Rossi.
"Saya yakin tidak perlu mengubah gaya balap saya meskipun mengendarai Ducati, itu tidak akan berubah," ujar Lorenzo, seperti dilansir Autosport.
"Saya mungkin memodifikasi sedikit rincian dan mengembangkannya, tapi motor tidak akan membuat saya mengubah gaya saya," kata pembalap berjulukan X-Fuera ini.
Lorenzo menyadari dia perlu beradaptasi dengan motor Ducati dan lingkungan baru di sekitarnya. Namun, pembalap berusia 29 tahun ini percaya dia bisa cepat beradaptasi.
"Saya tahu saya dapat beradaptasi dengan cepat, tapi saya tidak tahu seberapa cepat," ungkap dia.
"Saya tahu saya akan cepat dan saya akan nyaman dengan motor," terang Lorenzo.