Artika Sari Devi Dirayu Tora Sudiro

Artika Sari Devi dirayu dan diajak menikah oleh Tora Sudiro. Bukan dalam kehidupan nyata, melainkan dalam film romantis berjudul "Roman Picisan".

oleh Liputan6 diperbarui 19 Mei 2010, 14:47 WIB
Liputan6.com, Jakarta: Untuk kali pertama sejak melahirkan Sarah Ebiela Ibrahim, artis Artika Sari Devi bermain sebuah film romantis berjudul "Roman Picisan". Artika yang memerankan tokoh Canting akan beradu akting dengan aktor tenama Tora Sudiro.

Mereka dikisahkan sebagai dua orang yang memiliki sifat, latar belakang, bahkan dunia berbeda. Namun pada akhirnya, mereka pun jatuh cinta.

Artika dan Tora sama-sama sudah menikah. Kendati begitu, Artika yang bersuamikan Baim dan Tora dengan Mieke Amalia-nya tidak merasa canggung saat beradegan mesra. Keduanya sudah memahami bahwa pekerjaan adalah pekerjaan, berbeda dengan urusan pribadi.

"Kita sudah ngobrol, diskusi sama Tora dan sutradara juga," ucap Artika di Halo Selebriti SCTV, Rabu (19/5). "Saya juga sudah minta pendapat sama suami, yaudah enggak ada masalah," katanya.

Roman Picisan adalah film drama Indonesia yang disutradarai oleh Rako Prijanto. Film yang dibintangi oleh sederet artis ternama seperti Alex Abbad, Inez Tagor, Nungki Kusumastuti, dan lainnya ini akan dirilis 20 Mei mendatang.(WIL/AYB)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya