Klinik Berhenti Merokok Dibuka di Yogya

Seperti klinik kebanyakan, di sini juga tersedia dokter dan tenaga medis. Mereka akan memberikan tips berhenti merokok, seperti mengganti rokok dengan permen.

oleh Liputan6 diperbarui 01 Jun 2010, 08:30 WIB
Liputan6.com, Yogyakarta: Boleh jadi, mungkin ini solusi bagi mereka yang sukar menghentikan kebiasaan merokok. Di Yogyakarta, dinas kesehatan setempat membuka klinik layanan berhenti merokok, tepat pada Hari Antitembakau, 31 Mei 2010.

Klinik layanan berhenti merokok ini dibangun di Kompleks Kantor Balai Kota Yogyakarta. Klinik ini ditujukan bagi pegawai di lingkungan Pemkot Yogyakarta yang ingin berhenti merokok.

Seperti klinik kebanyakan, di sini juga tersedia dokter dan tenaga medis. Mereka sengaja dihadirkan untuk memberikan tips berhenti merokok, seperti mengganti rokok dengan permen maupun belajar pengaturan napas. "Semua diberikan dengan cuma-cuma alias gratis," kata Surya Praba, koordinator program berhenti merokok.(ULF)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya