Cek 3 Faktor Agar Telur Dadar Bisa Mengembang Sempurna

Telur dadar menjadi salah satu menu makanan yang digemari masyarakat Indonesia. Bagaimana cara membuatnya dengan sempurna?

oleh Akbar Muhibar diperbarui 11 Jan 2017, 06:30 WIB
Telur dadar gulung rica-rica, (Foto: Kokiku Tv)

Liputan6.com, Jakarta Telur dadar menjadi salah satu menu makanan yang digemari masyarakat Indonesia. Selain mudah dibuat, telur dadar juga nikmat, dan menyimpan berbagai nutrisi seperti protein dan karbohidrat yang penting bagi tubuh. Namun banyak orang yang kesulitan memasak telur dadar yang mengembang sempurna karena jarang memperhatikan 3 faktor berikut ini.

Adonan telur
Banyak orang yang menyangka, telur dadar mengembang sempurna karena menggunakan tepung dalam adonannya. Padahal, telur dadar memiliki kemampuan mengembang yang baik bahkan tanpa menggunakan tepung. Caranya adalah dengan mengocok telur hingga berbusa banyak. Indikator yang bisa dilihat adalah besaran gelembung yang ada di adonan, ketika gelembung yang terlihat kecil dan rapat, disaat itulah telur bisa digoreng dengan sempurna.

Panas minyak
Minyak yang digunakan dalam membuat telur dadar tidak perlu terlalu banyak, karena Anda bisa menggunakan 4 sendok makan dalam satu kali masak. Hal yang perlu diperhatikan adalah panas minyak yang digunakan untuk memasak dalam keadaan yang cukup panas untuk mematangkan telur. Bila minyak tidak panas, maka busa pada adonan telur akan cepat menghilang karena tercampur dengan minyak. Bila terlalu panas, bagian tengah telur tidak akan matang.

Proses pembalikan dan penyajian
Telur harus segera dibalikkan ketika sudah masuk wajan penggorengan. Tandanya adalah pinggiran telur yang sudah berwarna kecokelatan dan bagian bawah sudah cukup keras untuk dibalik. Telur harus cepat dibalikkan untuk menjaga udara dalam adonan telur tetap terperangkap, karena inilah yang akan membuat telur mengembang sempurna. Telur dadar jangan ditekan bila Anda tidak yakin bagian tengahnya tidak matang. Cukup tutup wajan dengan tutup panci untuk memastikan telur matang. Kecilkan api beberapa saat, dan sajikan setelah telur ditiriskan dengan baik.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya