Liputan6.com, Stuttgart - BMW kehilangan titel merek mobil mewah terlaris di dunia. Posisinya digantikan pabrikan Jerman lain, Mercedes-Benz.
Dilaporkan Bloomberg, penjualan global BMW tahun lalu mencapai 2 juta unit, atau naik sekira 5,2 persen dibanding tahun sebelumnya. Sementara Mercy berhasil mengirimkan 2,08 juta unit mobil ke rumah-rumah orang berduit.
Baca Juga
Advertisement
Ini adalah kali pertama Mercy berhasil mengalahkan dominasi BMW di kelas mobil mewah. Sebelumnya Mercy selalu berada di bawah bayang-bayang BMW sejak 2005, bahkan dalam beberapa saat turun di bawah penjualan Audi.
Audi sendiri menempati posisi ketiga. Pabrikan yang juga berasal dari Jerman ini menjual 1,87 unit mobil tahun lalu, atau naik 3,8 persen dibanding 2015.
Menanggapi hal ini, Sales Chief BMW, Ian Robertson, mengatakan bahwa hasil ini tak terlepas dari melemahnya penjualan di Inggris raya karena Brexit, serta lambannya pertumbuhan di Tiongkok, meski negara itu adalah produsen mobil terbesar.
Sementara CEO BMW, Harald Krueger, mengatakan bahwa mereka memang fokus pada profitabilitas, bukan jumlah penjualan. Uang yang lebih banyak dibutuhkan untuk mensubsidi riset dan pengembangan mobil listrik dan otonomos.
"Kami membutuhkan dana segar untuk menutupi meningkatnya investasi di mobil listrik dan fitur self-driving," ujarnya.