Liputan6.com, Brebes - Surat suara untuk Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) Brebes tiba di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Brebes, Jawa Tengah pada 12 Januari 2017 sekitar pukul 07.00 WIB.
"Lembar surat suara sebanyak 1,5 juta ini dibawa dengan menggunakan dua mobil boks yang dikawal ketat aparat kepolisian," ujar Ketua KPU Kabupaten Brebes Muamar Riza Pahlevi di kantornya, Brebes, Kamis 12 Januari 2016.
Advertisement
Ia menambahkan, satu kotak surat suara ini berisi 2.000 lembar. Sehingga jumlah total sekitar tiga ribu kotak.
"Lembar surat suara ini dibuat oleh perusahaan pencetakan di Klaten Jawa Tengah," imbuh dia.
Selain lembar surat suara, sebelumnya kebutuhan logistik lain seperti, kotak suara, sampul, formulir, tinta dan perlengkapan juga sudah terkumpul.
"Setelah surat suara datang pagi ini, rencananya kami langsung lakukan penyortiran untuk melakukan pengecekan apakah ada surat suara yang rusak," kata dia.
Adapun jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) ditambah dua setengah persen surat suara sebanyak 1.562.062 lembar untuk pemilihan Bupati dan Wakil Bupati.
Sementara itu, kebutuhan logistik yang hingga kini belum datang yakni, hologram dan segel karena masih dalam proses cetak.
"Nanti sesuai rencana logistik ini akan didistribusikan ke TPS akhir Januari setelah dilakukan pengesetan untuk masing-masing TPS. Untuk jumlah TPS sendiri sebanyak 3.000 tempat," ungkap Riza.
Untuk sementara, surat suara akan diletakkan di gudang KPU Brebes. KPU bekerja sama dengan Polres Brebes untuk pengamananya non stop 24 jam sampai dengan pendistribusian ke masing-masing TPS.