Liputan6.com, Jakarta - Calon gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mengungkapkan alasannya tidak menjawab pertanyaan moderator pada debat cagub-cawagub DKI Jakarta, Jumat 13 Januari kemarin.
Pada debat itu, moderator Ira Koesno menanyakan komitmen kepada cagub-cawagub di Pilgub DKI 2017 untuk tidak maju menjadi capres pada 2019 mendatang.
Advertisement
"Saya sama Mas Djarot (Djarot Saiful Hidayat) sudah (ada) pembagian ngomong, saya bilang, 'Nanti yang 30 detik saya jawab'," kata Ahok di kawasan Cibubur, Jakarta Timur, Senin (16/1/2017)," kata Ahok.
Menurut Ahok, Djarot sendiri yang meminta menjawab pertanyaan soal Pilpres 2019.
"Begitu pertanyaannya begitu, saya bilang ke Mas Djarot, 'Saya saja yang jawab deh'. Dibilang sama Mas Djarot, 'enggak usah, biar saya saja'," kata Ahok.
Lantaran Djarot meminta giliran untuk menjawab pertanyaan moderator, Ahok akhirnya mempersilakan Djarot. Ahok hanya tersenyum sembari melihat Djarot menjawab pertanyaan Ira Koesno.
"Saya ketawa, pas pertanyaan macam-macam," tandas Ahok.