4 Cara agar Lebih Terinspirasi dan Bahagia di Pagi Hari

Cara ini akan membuat Anda lebih terinspirasi dan bahagia di pagi hari.

oleh Fitri Haryanti Harsono diperbarui 23 Jan 2017, 11:00 WIB
Cara agar Anda lebih terinspirasi dan bahagia di pagi hari.

Liputan6.com, Jakarta Memulai hari di pagi hari mungkin membuat sebagian besar dari Anda terasa berat. Bayangan pekerjaan yang harus dilalui bisa saja membuat Anda belum siap. Namun, Anda harus tetap melakukan pekerjaan tersebut, bukan?

Demi membangun gairah inspirasi Anda di pagi hari, ada beberapa cara yang bisa dilakukan, menurut laman Aplus, Senin (23/1/2017). Cara sederhana ini tak hanya membuat Anda lebih terinsiprasi, tetapi juga akan merangsang hati dan pikiran agar lebih bahagia.

1. Buat daftar putar lagu-lagu favorit

Jika Anda memerlukan beberapa dorongan insentif untuk bergerak di pagi hari, Anda bisa melihat daftar musik.

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Positive Psychology pada 2013 menemukan, peserta yang mendengarkan lagu positif mampu meningkatkan kebahagiaan dan suasana hati mereka dalam waktu dua minggu.

Melalui daftar putar lagu-lagu favorit, Anda dapat merasakan manfaat kesehatan. Pikirkan tentang hal ini: Jika Anda mulai tiap hari dengan lagu yang sempurna, bayangkan apa yang terjadi pada Anda dalam setahun.


Minum jus

2. Mulai hari Anda dengan jus

Karena Anda sering mengalami dehidrasi saat tidur, minum segera setelah bangun tidur perlu dilakukan untuk mengisi kembali cairan tubuh. Bagaimana pun, bila Anda mulai dengan secangkir kopi akan membuat Anda dehidrasi.

Sebaliknya, pilih segelas jus pilihan Anda. Pastikan membaca label dengan hati-hati agar terhindar dari gula tambahan dan campuran konsentrat.

Misal, Anda bisa minum jus jeruk, yang diperkaya kalsium dan vitamin D. Kedua zat gizi tidak hanya memberikan manfaat kesehatan fisik, tetapi juga membantu mengatasi kecemasan dan depresi.


Peregangan

3. Dapatkan peregangan yang baik

Anda bisa santai sejenak di bawah cahaya matahari pagi. Latihan ini akan mengurangi ketegangan otot yang bermanfaat bila Anda duduk di meja kerja sepanjang hari dan mampu melepaskan endorfin.

Selain itu, meningkatkan neurotransmitter untuk mengangkat mood dan mengurangi rasa sakit juga depresi.

Bahkan Anda dapat memeroleh manfaat peregangan dengan mendaftar di kelas yoga pada pagi hari atau berlatih rutin yoga tiap hari di rumah.


Senyum

4. Senyum

Percaya atau tidak, tersenyum adalah cara lain yang mudah bagi tubuh untuk memproduksi endorfin. Anda dapat berlatih tersenyum sambil melakukan peregangan pagi.

Tersenyum sepanjang hari tidak hanya membuat Anda merasa lebih bahagia dan terinspirasi tapi juga menginspirasi banyak orang.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya