Liputan6.com, Jakarta - Ketika membicarakan board komputer mini, tak dimungkiri Raspberry Pi menjadi pilihan perdana. Hal itu wajar mengingat produk besutan Raspberry Pi Foundation tersebut telah dikenal sebagai salah satu produk komputer mini kenamaan.
Namun, Asus dilaporkan telah merilis pesaing dari komputer mini tersebut. Perusahaan asal Taiwan itu baru saja memperkenalkan komputer mini yang diberi nama Tinker Board.
Baca Juga
Advertisement
Dikutip dari Engadget, Selasa (24/1/2017), piranti keras ini memiliki ukuran yang sama dengan Raspberry Pi. Hanya, board ini sudah dilengkapi dengan kemampuan yang lebih baik, seperti memutar video 4K dan audio 24-bit.
Selain itu, board ini juga sudah dibekali dengan RAM 2GB, gigabit Ethernet, dan SDIO generasi terbaru. Karenanya, Asus juga membanderol Tinker Board dengan harga yang lebih mahal ketimbang Pi terbaru, yakni US$ 68 atau sekitar Rp 800 ribuan.
Piranti ini juga sudah dilengkapi dengan slot microSD, Wi-Fi, dan juga Bluetooth 4.0. Asus juga membekali Tinker Board dengan port USB 2.0, output HDMI, dan 40-pin header untuk opsi perluasan.
Meskipun menawarkan spesifikasi yang lebih unggul, tak sedikit pihak masih meragukan kemampuan produk ini. Alasannya, belum banyak software yang mendukung penggunaan peranti ini.
Asus sendiri mengungkapkan board ini sudah mendukung Debian Linux dan aplikasi Kodi Media Center.
(Dam/Ysl)