Tunaikan Janji, Ahok - Djarot Sambangi Kediaman Habibie

Ahok mengatakan maksud kedatangannya adalah untuk menunaikan janji pada Habibie untuk menemuinya.

oleh Delvira Hutabarat diperbarui 25 Jan 2017, 20:34 WIB
Ahok bertemu BJ Habibie. (Basuki Tjahaja Purnama)

Liputan6.com, Jakarta - Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dan Djarot Saiful Hidayat menyambangi Presiden ke- 3 RI BJ Habibie di kediamannya di Kawasan Patra Kuningan, Jakarta Selatan.

Tiba pukul 19.00 WIB, Ahok langsung menuju ruang tamu Habibie. Sembari menunggu mantan Menteri Riset dan Teknologi (Menristek) di era Orde Baru itu, Ahok mengobrol bersama Ketua Habibie Center Sofyan Effendi.

Ahok mengatakan maksud kedatangannya adalah untuk menunaikan janji pada Habibie untuk menemuinya.

"Sowan, waktu itu janji sama Beliau, pas (Habibie) pulang dari Jerman mau mampir lagi. Tiga bulan lah (Habibie di Jerman)," ujar Ahok di Kediaman Habibie pada Rabu (25/1/2017) malam.

Tak berselang lama Djarot tiba di lokasi. Mengobrol sebentar bersama Sofyan Effendi, Ahok-Djarot diarahkan ke ruang Perpustaan Habibie. Di sana, Habibie telah menunggu Ahok-Djarot.

Saat bersalaman dengan Ahok, Habibie sempat bercanda dengan menanyakan alasan Ahok tidak memakai peci. "Kok enggak pakai peci?" tanya Habibie ke Ahok.

Ahok hanya tersenyum mendengar pertanyaan Habibie. Mereka kemudian melanjutkan obrolan secara tertutup.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya