Liputan6.com, Jakarta Beberapa aksi demonstrasi besar-besaran tak mempengaruhi minat investor untuk menanamkan modalnya di Indonesia. Sebagaimana diketahui, aksi demontrasi besar-besaran terjadi pada akhir tahun lalu yakni 4 November dan 2 Desember 2016.
Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Thomas Lembong mengatakan, meski terjadi demo besar namun berjalan dengan tertib. Ini menjadi indikasi jika demokrasi Indonesia semakin dewasa. Dia mengatakan, itu justru menjadi daya tarik investor.
"Tidak memberi dampak signifikan, hemat saya masih managable. Malah banyak investor apreasiasi kedewasaan dan kematangan demokrasi," kata dia di Kantor BKPM Jakarta, Rabu (25/1/2017).
Dia menuturkan, demonstrasi merupakan kebebasan berekspresi. Demonstrasi Indonesia berjalan tertib meski isu itu menyangkut ras dan agama.
"Demo secara umum tertib dan damai kita mempunyai dialog terbuka. Bahkan isu sensitif ras dan agama," ujar dia.
Menurut Thomas, demo yang berjalan tertib merupakan keistimewaan. Lantaran, negara maju sendiri juga direpotkan oleh isu agama ini. "Tidak semua bisa. Bahkan negara maju kesulitan isu ras dan agama," tandas dia. (Amd/Nrm)
Kepala BKPM: Banyak Investor Apresiasi Kedewasaan Demokrasi RI
Demonstrasi Indonesia berjalan tertib meski isu itu menyangkut ras dan agama.
diperbarui 25 Jan 2017, 21:17 WIBBadan Kordinasi Penanaman Modal (BKPM). (Liputan6.com/Immanuel Antonius)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Polisi Dilarang Bawa Senjata Api Saat Jaga TPS di Pilkada Serentak 2024
Siswa SMKN 4 Semarang Tewas Akibat Luka Tembak
Kapolda Metro Jaya Beberkan Jumlah TPS Rawan pada Pilkada 2024 di Wilayahnya
Nagita Slavina Boyong UMKM Sajikan Kuliner Internasional dari Poffertjes sampai Cokelat Dubai di Jajarans Festival
Apa Bahan Pembuatan Triangle: Panduan Lengkap Alat Musik Ritmis
Ada Rumor Pindah ke Fenerbache, Cristiano Ronaldo Isyaratkan Setia di Al Nassr
Profil Singkat Paslon Pilgub Maluku 2024, Berikut Partai Pengusungnya
Ilmuwan Klaim Temukan Retakan di Alam Semesta
Dampak Buruk Polusi Udara, Kenali Gejala Bronkitis pada Anak
5 Golongan Manusia yang Rajin Puasa tapi Masuk Neraka, Apa Penyebabnya?
Timses Ridwan Kamil-Suswono Gelar Doa Bersama di Masa Tenang Pilkada Jakarta 2024
Simak, Profil Cagub dan Cawagub Pilkada 2024 Sulawesi Tenggara