Mabuk, De La Hoya Digelandang Polisi

De La Hoya ditangkap polisi karena mengendarai mobil dalam keadaan mabuk dan ngebut.

oleh Liputan6 diperbarui 27 Jan 2017, 14:20 WIB
Mantan juara dunia enam divisi tinju, Oscar De La Hoya, ditangkap polisi karena mengemudi dalam keadaan mabuk dan ngebut.

Liputan6.com, California - Oscar De La Hoya dilaporkan tengah menginap di hotel prodeo setelah tertangkap karena mengemudi mobil dalam keadaan mabuk. Kejadian yang menimpa CEO Golden Boy itu terjadi pada Rabu (25/1/2017) pukul 02.00 dinihari waktu setempat.

Menurut laporan TMZ, Jumat (27/1/2017), polisi California bernama Stephan Brandt menghentikan kendaraan Land Rover yang dikendarai De La Hoya. Sebab, mantan juara dunia enam divisi itu memacu mobilnya dalam kecepatan maksimal alias ngebut di Padasena.

Setelah diberhentikan, dia diminta untuk menjalani serangkaian tes. Namun, eks juara dunia 10 kali itu gagal. De La Hoya akhirnya digelandang ke kantor kepolisian untuk dimintai keterangan.

Wartawan Yahoo Sports mencoba mengonfirmasi kebenaran terkait penangkapan De La Hoya kepada kepolisian Padasena. Sejauh ini, belum ada penjelasan.

Sementara itu, juru bicara Golden Boy Promotion, Stefan Friedman enggan memberikan komentar. "Kami tidak akan membuat komentar apapun. Terima kasih," jelas Friedman saat membalas pertanyaan wartawan.

Ini bukan kabar yang mengejutkan. Ini mengingat De La Hoya pernah kecanduan alkohol selama beberapa tahun. Bahkan, ia pernah direhabilitasi pada 2011 dan 2013. Hingga kini, belum diketahui apakah pria 43 tahun itu masih mendekam di penjara atau sudah keluar.

(David Permana)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya