Pintu Persib Terbuka untuk Firman Utina

Pelatih Persib Djadjang Nurdjaman mempertimbangkan menambah satu pemain lagi.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 27 Jan 2017, 21:40 WIB
Firman Utina dikabarkan akan mengikuti jejak Supardi Nasir dan Achmad Jufriyanto kembali memperkuat Persib Bandung.

Liputan6.com, Bandung - Kembalinya Achmad Jufriyanto dan Supardi Nasir ke Persib Bandung menghembuskan rumor baru. Rumornya, Firman Utina juga akan mengikuti langkah kedua pemain tersebut jelang bergulirnya Piala Presiden 2017.

Jufriyanto, Supardi, dan Firman termasuk dalam skuat Maung Bandung ketika menjuarai Indonesia Super League (ISL) 2014 serta Piala Presiden 2015. Bakal kembalinya Firman pun kian terasa.

"Silahkan saja kalau pelatih membutuhkannya (Firman Utina). Kita tak menutup pintu untuk siapapun yang mau bergabung. Kenapa tidak," kata manajer Persib Umuh Muchtar di Bandung, Jumat (27/1/2017). seperti dikutip dari situs klub.

Bahkan, jika pelatih Persib Djadjang Nurdjaman membutuhkan jasa gelandang syarat pengalaman itu, dia akan menyiapkan segala sesuatunya. "Keputusannya ada di pelatih. Saya tak mau terlalu di depan dan takutnya malah menjadi salah langkah," ucap Umuh.


Tambah Satu Pemain

Sebelumnya, Djadjang menyatakan tengah mempertimbang untuk menambah satu pemain lagi. Saat ini, tim Maung Bandung telah memiliki 23 pemain. Namun, ia enggan menyebut siapa pemain tersebut.

"Pemain yang paling diperlukan Persib yang sedang kita pertimbangkan. Saya juga masih harus komunikasi sama manajemen juga," ucap pelatih yang akrab disapa Djanur itu.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya