Liputan6.com, London- Usaha Juventus memiliki bek Schalke 04 Sead Kolasinac bakal diganjal oleh Chelsea. The Blues berencana mendatangkan pemain asal Bosnia Herzegovina itu pada bursa transfer Januari ini.
Kontrak Kolasinac bersama Schalke akan habis akhir musim nanti. Pemain 23 tahun itu diperkirakan tidak akan memperpanjang kontraknya karena ingin mencari suasana baru dengan pindah ke klub yang lebih besar.
Baca Juga
Advertisement
Juventus difavoritkan mendapatkan Kolasinac. Konon Juve sudah mencapai kesepakatan verbal dengan pihak Kolasinac. I Bianconeri baru akan mendatangkan Kolasinac musim panas nanti karena tak perlu mengeluarkan uang sepeser pun.
Awalnya Juve berencana mempercepat kedatangan Kolasinac menjadi Januari ini setelah Patrice Evra pergi ke Olympique Marseille. Namun penampilan apik Kwadwo Asamoah membuat Juve menunda kedatangan Kolasinac.
Keputusan Juve menunda kedatangan Kolasinac membuat Chelsea siap memanfaatkannya dan menyalip Juve. The Blues berniat merekrut Kolasinac sebelum 31 Januari.
Schalke tentunya lebih senang melepas Kolasinac ke Chelsea Januari ini. Pasalnya jika dipertahankan sampai akhir musim maka mereka tidak akan mendapatkan uang sama sekali.
Kolasinac diburu Chelsea karena manajer Antonio Conte cuma punya satu bek kiri saat ini yakni Marcos Alonso.