Liputan6.com, Jakarta Tepat hari ini seluruh peserta kuda besi MotoGP bakal berkumpul di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia, untuk menjalani pengujian. Hasil dari pengujian ini bisa dijadikan sebagai acuan untuk menerawang siapa yang bakal keluar sebagai juara dunia di tahun ini.
Dilihat dari jadwal resmi yang dirilis Dorna Sports selaku operator MotoGP 2017, Sirkuit Sepang merupakan pengujian kedua yang bakal diikuti puluhan pembalap. Pasalnya, November lalu, mereka sudnah melaksanakan tes pra musim di Valencia.
Baca Juga
Advertisement
Hasil yang didapat dari tes pramusim pertama di Valencia cukup mengejutkan penikmat balap motor paling bergengsi di seluruh dunia. Ini tak lepas dari keberhasilan Maverick Vinales merebut tempat sebagai yang tercepat dalam pengujian yang berlangsung selama dua hari tersebut.
Penampilan cemerlang Vinales selama mengaspal di Sirkuit Ricardo Tormo itu membuat beberapa rumah taruhan menempatkan namanya sebagai pesaing terberat Marc Marquez dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2017. Seperti Dikutip AS Sport, Senin (30/1/2017), rumah judi BWIN memberi koefisien 3.75 kepada pembalap Yamaha tersebut.
Peluang Pembalap Lainnya
Sementara Marquez berada di urutan teratas yang dijagokan para petaruh dengan koefisien 2.30. Lantas, bagaimana dengan Valentino Rossi yang notabene-nya masih berharap merebut gelar kesepuluh di musim ini?
Juara dunia sembilan kali itu berada di urutan ketiga dengan koefisien 4.50. Jika mengacu dari beberapa rumah taruhan sebenarnya tidak jauh berbeda dari tahun sebelumnya. Pasalnya Rossi tetap dikepung oleh pembalap Spanyol, yakni Marquez, Vinales, Jorge Lorenzo, dan Dani Pedrosa.
Berikut hasil ramalan dari beberapa rumah taruhan:
BWIN
Marc Márquez 2,30
Maverick Vinales 3,75
Valentino Rossi 4,50
Jorge Lorenzo 6
Dani Pedrosa 15
BET365
Marc Márquez 2,10
Maverick Vinales 3,75
Valentino Rossi 5,50
Jorge Lorenzo 5,50
Dani Pedrosa 17
BETFAIR
Marc Márquez 2,30
Maverick Vinales 3,60
Valentino Rossi 5,50
Jorge Lorenzo 5,50
Dani Pedrosa 15
888
Marc Marquez 2,35
Maverick Vinales 3,25
Valentino Rossi 4,50
Jorge Lorenzo 6,50
Dani Pedrosa 15
(David Permana)
Advertisement