Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah pertandingan seru sepak bola akan berlangsung pada Sabtu (4/2/2017). Mulai dari pembukaan Piala Presiden hingga bigmatch Liga Inggris antara Chelsea versus Arsenal.
Baca Juga
Advertisement
Pembukaan Piala Presiden akan menghadirkan laga tuan rumah PSS Sleman melawan juara Torabika Soccer Championship, Persipura Jayapura. Laga ini akan dimulai pukul 15.30 WIB dan disiarkan secara langsung oleh Indosiar.
Laga kedua mempertemukan Mitra Kukar versus Persegres Gresik United di Stadion Maguwoharjo, Yogyakarta. Laga ini akan disiarkan secara langtsung oleh SCTV mulai pukul 19.00 WIB.
Di Liga Inggris, ada bigmatch seru antara Chelsea kontra Arsenal. The Gunners butuh kemenangan guna mengejar Chelsea di singgasana. Tiga poin jadi harga mati bagi pasukan Arsene Wenger.
Namun demikian, Chelsea lebih diunggulkan di laga ini. Diego Costa dan kawan-kawan juga ingin balas dendam setelah pada paruh pertama mereka dibantai 0-3 oleh The Gunners.
Jadwal Siaran Langsung
Sabtu (4/2/2017)
15.30 PSS Sleman vs Persipura Jayapura (Indosiar)
19.00 Mitra Kukar vs Persegres Gresik United (SCTV)
19:00 Malaga vs Espanyol (Bein Sports 2)
19:30 Chelsea vs Arsenal (Bein Sports 1)
22:00 Everton vs AFC Bournemouth (Bein Sports 3)
22:00 Hull City vs Liverpool (Bein Sports 1)
22:15 Barcelona vs Athletic Bilbao (Bein Sports 2)
Minggu (05/02/2017)
00:30 Atletico Madrid vs Leganes (Bein Sports 2)
00:30 Tottenham Hotspur vs Middlesbrough (Bein Sports 1)
02:45 Valencia vs Eibar (Bein Sports 2)
Advertisement