Liputan6.com, Leicester - Manchester United (MU) sukses membantai tuan rumah Leicester City, Minggu (5/2/2017) tiga gol tanpa balas. Kemenangan membuat Setan Merah terus menjaga peluang untuk finis di posisi empat besar.
MU memimpin pada menit ke-42. Aksi solo run Henrikh Mkhitaryan tak mampu dihentikan oleh pertahanan The Foxes dan membawa tim tamu unggul 1-0.
Baca Juga
Advertisement
Unggul satu gol membuat MU semakin bersemangat menyerang. Zlatan Ibrahimovic menggandakan keunggulan dua menit kemudian setelah memanfaatkan assist dari Antonio Valencia. Hingga jeda skor 2-0 tak berubah.
Unggul dua gol tidak membuat MU mengendurkan serangan di babak kedua. Mereka terus mengurung pertahanan tuan rumah yang sedang berjuang untuk keluar dari papan bawah.
Terbukti hanya butuh empat menit bagi Setan Merah untuk mencetak gol ketiga. Kali ini Juan Mata menjebol gawang Kasper Schmeichel memanfaatkan umpan satu-dua dengan Mkhitaryan.
Berikut cuplikan kemenangan MU atas Leicester: