Liputan6.com, Jakarta Orangtua selalu mengingatkan buah hati mereka untuk selalu mengutamakan pengonsumsian makanan sehat seperti sayur dan buah-buahan.
Tidak bisa dipungkiri bahwa saat masih kecil hingga usia remaja, kita akan selalu tergoda untuk mengonsumsi makanan yang rasanya nikmat tanpa memikirkan konsekuensi buruk yang akan dihadapi jika pengonsumsian terlalu berlebihan.
Umumnya makanan yang terasa nikmat itu memiliki kandungan yang kurang baik bagi kesehatan tubuh jika endapannya dalam pencernaan kita terlalu banyak.
Kandungan seperti fruktosa dalam minuman manis, karbohidrat dan lemak dalam makanan cepat saji, semua hal itu tentunya bisa sebabkan terjangkitnya penyakit diabetes, darah tinggi, serangan jantung, obesitas dan masih banyak lagi.
Namun dari semua konsekuensi kesehatan yang diketahui manusia, ada satu yang masih tergolong asing di kuping mereka yaitu, kemampuan seks menurun di usia tua.
Melansir Share Care, Rabu (8/2/2017), penyakit seperti obesitas, darah tinggi, jantung, kolesterol tinggi dan diabetes akibat makanan yang tidak dijaga ketika usia muda pasalnya menghambat aliran darah di bagian alat kelamin.
Terlebih, penyakit diabetes juga diyakini menjadi pemicu rusaknya saraf di bagian panggul manusia.
“Peningkatan kadar lemak dalam tubuh pasalnya memicu perubahan hormon testoterone menjadi estrogen,” kata Madeleine M. Castellanos, seorang psikiater yang juga merupakan pakar saraf.
Perubahan tersebut mempersulit pria untuk mencapai dan mempertahankan ereksi. Wanita pun bisa mengalami penyakit alat kelamin seperti keputihan dan lainnya yang membuatnya tidak percaya diri untuk bercinta.
Pola Makan Semasa Muda Jadi Penentu Kemampuan Seks di Usia Tua
Waspadai segala jenis makanan yang dikonsumsi saat muda karena bisa menyusahkan aktivitas seks saat tua.
diperbarui 08 Feb 2017, 19:09 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Minggu 3 November 2024
Tiktokers Sukabumi Gunawan Sadbor Jadi Tersangka Promosi Judi Online, Langsung Ditahan
Geledah Kantor PT Lampung Energi Berjaya, Kejati Amankan Rp2,17 Miliar
Tragis, Ibu dan 2 Anaknya Meninggal Dunia Setelah Nekat Melompat ke Air Terjun Niagara
Ternyata Sunan Giri Pernah Diajak Duel Begawan Mintu Semeru, Ini yang Terjadi
Momen Prabowo Minta Maaf Lupa Sapa Ketum PBNU: Nanti Sekretaris Menghadap Saya
Pemerasan di Pringsewu, Anggota LSM Mengaku Wartawan Ditangkap Polisi
Yang Terjadi saat Wali Diragukan Masuk Surga karena Mengajar Matematika oleh Muridnya, Diceritakan Gus Baha
Top 3 Islami: Gus Baha Ungkap Keistimewaan Wirid Ayat Terakhir Al-Baqarah yang Merupakan Hadiah untuk Rasulullah
Mantan Anak Buahnya Ditangkap Terkait Judi Online, Ini Respons Budi Arie Setiadi
3 Pihak yang Dirugikan usai Ruben Amorim Ditunjuk Jadi Manajer Baru Manchester United
Festival dan Tradisi Unik di Sumatera Barat yang Masih Dilestarikan