Modal Rp 500 Ribu, Laptop Biasa Kamu Bisa Jadi Laptop Gaming

Para pecinta gim tak perlu khawatir karena beberapa perangkat ini bisa mengubah laptop biasa kamu menjadi laptop gaming.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 09 Feb 2017, 19:00 WIB
3 Laptop Dengan Fitur yang Kamu Idamkan!

Liputan6.com, Jakarta - Gaming di laptop, saat mengucapkan kata itu pasti yang terlintas di benak kita adalah ASUS ROG, Dell Alienware ataupun Razer Blade. Kita juga tahu bahwa laptop-laptop tersebut harganya bisa dibilang cukup fantastis.

Yah, kalau untuk yang budget-nya tidak terbatas sih pastinya tidak akan masalah. Bagaimana dengan yang budget-nya terbatas, kita hanya mampu membeli laptop biasa untuk keperluan sehari-hari.

Tapi tenang. Para pecinta gim tak perlu khawatir karena beberapa perangkat ini bisa mengubah laptop biasa kamu menjadi laptop gaming. Berikut ulasannya.

1. EXP GDC Beast V8

EXP GDC Beast V8 merupakan perangkat yang paling populer saat ini. Terang saja, harganya di pasaran sangat murah, hanya Rp 500 ribuan dan kamu sudah bisa memakainya untuk memasang VGA desktop di laptop kamu.

Tersedia dalam dua tipe koneksi, express card dan mini PCIe. Kedua tipe koneksi ini mayoritas ada di hampir semua laptop, jadi sebaiknya kamu cek dahulu ya. Untuk express card, tidak masalah baik type 34 ataupun 54 dan untuk mini PCIe biasa dipakai laptop untuk WiFi.

Selengkapnya bisa kamu baca di sini.

(ul)

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini.

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya