Conte Ungkap Alasan Selebrasi Gila di Chelsea

Momen perayaan gol selalu ditunggu fans Chelsea dari Conte.

oleh Risa Kosasih diperbarui 12 Feb 2017, 13:50 WIB
Manajer Chelsea Antonio Conte selalu ekspresif dalam melakukan selebrasi. (IAN KINGTON / AFP)

Liputan6.com, London - Manajer Chelsea Antonio Conte menjelaskan alasan selebrasinya yang tak biasa dalam setiap pertandingan. Menurutnya emosi yang meluap saat itu adalah spontan dan sudah dilakukan dengan cara yang pantas.

Pada pertandingan melawan Arsenal pekan lalu, Conte menjatuhkan diri ke arah penonton yang siap memeluknya. Dia merayakan gol kedua The Blues bersama suporter di Stamford Bridge setelah Eden Hazard mengubah keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-53.

Momen perayaan gol seperti ciri khas manajer asal Italia tersebut selama di Inggris. Conte mengakui selebrasi adalah bentuk dedikasi dirinya dan dia menjadi lebih bergairah sebagai manajer daripada saat masih aktif bermain.

"Ini benar, kalau spontanitas seperti ini lebih daripada saat saya menjadi pesepak bola yang mencetak gol. Saya memang selalu menunjukkan semangat saya dengan selebrasi hebat," tutur Conte dilansir dari laman chelseafc.com.

Sebagai mantan gelandang tengah Juventus dan Lecce, Conte telah mencetak 47 gol sepanjang kariernya. Dia menganggap koleksi golnya sedikit hingga harus dirayakan dengan cara yang spesial.

"Saat itu terjadi saya selalu menunjukkan gairah yang besar, selebrasi yang hebat karena saya hidup di sepak bola dengan rasa antusias yang tinggi," tuturnya.

Aksi Conte di pinggir lapangan ini sempat membuat kecewa manajer Manchester United Jose Mourinho. Usai bigmatch Chelsea vs MU Oktober lalu, Mourinho membisikkan nasihat agar tak melakukan selebrasi bila sudah menang telak.

Saat itu Conte memang meminta fans Chelsea untuk bertepuk tangan karena Hazard dan kawan-kawan mengakhiri laga dengan skor 4-0.

"Saya terlibat lebih dalam untuk pekerjaan saya. Saya mencoba memberikan 120 persen agar pemain saya menyiapkan pertandingan mereka dan mencoba memastikan para pemain dalam kondisi terbaik saat berhadapan dengan lawan," kata Conte.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya