Liputan6.com, Jakarta - Polda Metro Jaya menerapkan status Siaga I untuk wilayah Jakarta jelang Pilkada DKI 2017. Pemungutan suara akan dilakukan besok, Rabu 15 Februari.
"Untuk Pilgub DKI ini, status Jakarta siaga satu," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Selasa (14/2/2017).
Advertisement
Kendati begitu, Argo memastikan situasi di Ibu Kota sejauh ini masih relatif aman dan kondusif. Apalagi polisi sudah mengantisipasi segala kerawanan saat tahapan-tahapan pilkada berlangsung.
"Jakarta semuanya aman ya, tak ada yang rawan-rawan karena anggota sudah kita siapkan semuanya dalam pengamanan Pilgub DKI 2017 ini," tutur dia.
Argo menuturkan, Polda juga menggandeng pihak-pihak terkait seperti TNI, KPUD, dan Bawaslu untuk mendukung suksesnya Pilkada DKI 2017. Mereka juga akan mengantisipasi berbagai kecurangan pilkada seperti money politic, pemalsuan, dan pemaksaan.
"Tentunya kita akan melihat situasi di lapangan, kita ada mekanismenya, kita menunggu. Nanti kalau ada suatu kejadian tentu masyarakat yang akan menilai, apakah itu menjadi suatu pelanggaran pilkada atau hukum," kata dia.
Argo juga mengajak masyarakat bersama-sama menyukseskan Pilkada DKI 2017. Jika ditemukan kecurangan di lapangan, masyarakat dapat melaporkannya ke Panwaslu.
"Nantinya akan dilakukan evaluasi dan penelitian (Pilkada DKI 2017) sehingga itu bisa dilaporkan," tandas dia.
* Saksikan quick count Pilkada DKI Jakarta 2017 pada 15 Februari 2017