Dipercaya Bawa Jodoh, Wanita 35 Tahun Pakai Jimat Kelamin Rubah

Seorang perempuan percaya jika kelamin rubah betina menjadi jimat yang bisa datangkan jodoh untuknya.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 15 Feb 2017, 18:00 WIB
Seorang perempuan percaya jika kelamin rubah betina menjadi jimat yang bisa datangkan jodoh untuknya.

Liputan6.com, Jakarta Mencari jodoh memang tak semudah mencari teman kencan semalam. Meski di era sekarang ini banyak aplikasi "dating online" bertebaran, tampaknya mencari jodoh masih menjadi hal yang susah.

Karena kesulitan mendapatkan pasangan, seorang perempuan lajang dari Korea Selatan, memutuskan melakukan hal konyol agar cepat mendapatkan jodoh.

Dilansir Mynewshub, Rabu (15/2/2017), perempuan bernama Kim Min-Kyeong percaya jika alat kelamin rubah betina yang dijadikan sebagai jimat akan mempermudahnya mendapatkan pasangan yang sesuai dengan kriterianya.

Kim bahkan rela mengeluarkan kocek sebesar Rp 4 juta demi mendapatkan alat kelamin rubah yang telah dikeringkan tersebut. Dalam melakukan aktivitas sehari-harinya, ia selalu membawa jimat tersebut dalam sebuah wadah kain seperti dompet.

Jimat kelamin rubah

Perempuan berusia 35 itu menjelaskan jika bedasarkan cerita rakyat Korea, Rubah dipercaya memiliki kekuatan untuk menarik dan menipu manusia.

"Rubah adalah hewan cerdas dan dapat menerima situasi apa pun," kata Kim.

Karena belum menikah di usianya yang menginjak kepala empat, ia pun sering diejek sebagai "perawan tua." Hal tersebut yang membuat seorang pedagang menawarkannya jimat rubah yang memiliki kekuatan untuk menarik perhatian pria.

Jimat kelamin rubah

"Saya diminta untuk tidak memindahkan jimat itu ke tempat lain karena akan menghilangkan kekuatannya. Saya bahkan telah melalui masa sulit dan ingin mempercayainya," lanjutnya.

Sayangnya, hingga kini perempuan yang memiliki usaha impor daging babi itu belum mendapat hasil setelah membawa jimat rubah tersebut.

(ul)

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini.

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya