Liputan6.com, Jakarta - Julukan Syahrini KW sepertinya memang pas ditujukan kepada Tiara Dewi. Tak hanya penampilan, wanita 29 tahun itu kerap bertingkah atau berbicara dengan gaya yang terbilang lebay.
Perilaku Tiara Dewi ini rupanya terbawa hingga menikah dengan Lucky Hakim. Seperti yang diperlihatkan pelantun "Ku Ingin" itu di Instagram pribadinya, Rabu (15/2/2017).
Baca Juga
Advertisement
Ceritanya, Tiara Dewi dan Lucky Hakim berbelanja sejumlah keperluan rumah tangga di sebuah supermarket. Ada saja tingkah lebay yang dilakukan Tiara yang membuat kegiatan berbelanja mereka menjadi heboh.
Misalnya ketika Tiara Dewi meminta sang suami mengambilkan bakso yang hendak mereka beli. "Aku mau bakso...ih enggak mau.. aku maunya Mas yang ambilin..." ujar Tiara dengan nada manja.
Kehebohan terus berlanjut meski Lucky Hakim berkali-kali meminta sang istri berhenti merekam. Meski begitu, Lucky tetap sabar meladeni tingkah kolokan Tiara Dewi.
"Ayank iiiiih bikin gemes tau gak sich yank, Gemes Gemes gimana gitu yank," ungkap Tiara Dewi.
Alih-alih disebut mesra, Tiara Dewi justru menuai cibiran dari netizen. Tidak sedikit juga dari mereka yang merasa kasihan dengan Lucky Hakim yang selalu terlihat pasrah menghadapi tingkah sang istri.
"Kasian liat suami ny. Suami seorang anggota dewan tp keliatan g berwibawa. Mbak @tiaradewireal boleh manja sama suami tp jgn terlalu berlebihan kesan ny lebay" ujar @mamarfa.
"Kasian om lucky hakimnya. Kyanya udah muka BT. Ada2 aja ya istrinya," ungkap @susisutiah.
"Manja sih boleh, lihat sikon donk mbk g mnghargai suami gtu istrinya cekrak cekrik bw hp suaminya bw belanjaan..," @rumy_tu_aq menambahkan.