Liputan6.com, Jakarta Mantan istri Tommy Soeharto, Tata Cahyani telah memasuki usia 42 tahun. Namun pemilik nama lengkap Raden Ayu Pramesti Regita Cahyani ini tetap tampil cantik dan modis.
Ia menunjukkan penampilannya yang segar dan muda melalui akun Instagramnya @tatacahyani. Pernah berprofesi sebagai model, tak heran Tata pun tampil begitu luwes di depan kamera.
Advertisement
Pose yang cantik membuat gaya Tata makin sedap dilihat. Wanita berambut panjang ini pun pandai memilih pakaian yang membuatnya selalu terlihat muda.
Seperti pada foto yang diunggahnya beberapa waktu lalu ini. Tata Cahyani tampak berpose di tangga dengan jaket bomber bermotif leopard, skinny pants, dan sneakers.
Ia melengkapi penampilannya dengan tas bermotif senada yang dihiasi studs. Rambut panjangnya digerai dengan indah membingkai wajahnya yang masih tampak awet muda.
Gaya Muda Tata Cahyani
Tanktop berwarna pastel pun bisa membuatnya tampil modis dengan padu padan celana hitam plus sepatu flat. Ia menambahkan aksesori berupa kalung rantai besar berwarna keemasan yang kontras dengan tanktop polosnya.
Advertisement
Modis Saat Olahraga
Untuk menjaga penampilannya tetap cantik dan muda, tentu Tata tidak hanya berdiam diri. Ia pun rajin berolahraga. Namun, berolahraga bukan halangan untuk tampil modis.
Saat bersepeda, Tata memilih memakai training suit hitam fit body. Terkadang ia juga memakai kacamata hitam untuk melindungi matanya dari cahaya matahari yang menerpanya saat berolahraga.
Stylish di Pantai
Saat di pantai, Tata juga berpose dengan pakaian modis serba putih. Blouse tanpa tangan berbahan see through dipadukan dengan short putih mampu mengekspos kaki jenjangnya.
Advertisement