Sedang Galau? Lakukan 6 Hal Ini Agar Bahagia

Hal-hal kecil bisa berdampak besar membuat suasana hati yang galau jadi jadi bahagia.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 20 Feb 2017, 15:30 WIB
tertawa bareng pasangan setiap hari bisa membantu hubungan lebih bahagia

Liputan6.com, Jakarta Saat suasana hati sedang sedih maupun galau, banyak orang melakukan beragam cara agar lebih bahagia. Mulai dari makan cokelat hingga menonton serial drama komedi kesukaan. Jika cara tersebut belum berhasil, coba jajal cara yang secara ilmiah berhasil membuat bahagia.

Menurut psikolog Jessamy Hibberd, hal-hal kecil bisa berdampak besar membuat suasana hati jadi bahagia. Berikut enam hal yang secara ilmiah mampu membuat suasana hati yang galu jadi baik seperti mengutip Daily Mail, Senin (20/2/2017).

1. Segera bangun dari kasur

Suasana hati saat terbangun dari tidur belum tentu akan seperti itu hingga seharian seperti disampaikan Hibberd. "Jadi sesudah bangun tidur, segera bangkit dan suasana hati secara alami akan meningkat," katanya.
Lalu, segera buka jendela atau buka pintu untuk mendapatkan cahaya matahari. Paparan sinar matahari membuat tubuh melepaskan hormon serotonin yang nantinya membuat suasana hati lebih baik.

2. Mendengarkan lagu menyenangkan

Sesudah bangun, segera putar lagu berirama cepat dengan lirik bahagia. "Mendengarkan musik bisa berdampak pada suasana hati. "Para ilmuwan mengungkapkan mendengarkan lagu bahagia bisa membuat kita mengubah pandangan akan dunia," kata Hibberd.

3. Bersyukur akan hal-hal baik

"Hal-hal baik bisa terjadi kapan saja, tapi saat suasana hati sedang tidak baik terkadang sulit menyadari bahwa sudah menerima hal baik," kata Hibberd.

Saat kondisi sedang galau seperti itu, coba berusaha mengingat-ingat kebaikan yang diterima hari ini. Seperti udara bersih yang dihirup pagi ini, sarapan yang nikmat, hingga kebaikan ibu yang membuatkan teh di pagi ini bisa membuat bahagia


Menemui teman-teman

4. Tertawa

Sengaja mencari aktivitas yang bisa membuat tertawa. Riset menunjukkan tertawa mampu mengubah suasana hati yang sedih menjadi lebih bahagia. "Tertawa bisa memancing perasaan bahagia, meski sedang tidak bahagia. Karena ekspresi wajah bisa memengaruhi emosi kita," katanya.

5. Menemui teman

Kehadiran teman-teman di sekitar kita mampu membuat bahagia. Memiliki hubungan dengan orang lain membuat kualitas hidup lebih bahagia.

6. Melakukan kebaikan

"Melakukan beragam kebaikan seperti memberikan orang lain senyuman dan hal-hal kebaikan lainnya tidak hanya membuat mereka bahagia tapi juga diri kita sendiri," kata Hibberd.

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya