Liputan6.com, Jakarta Presiden Joko Widodo atau Jokowi memastikan Indonesia akan memasuki abad emas pada 2045, jika Indonesia terus bekerja keras seperti saat ini.
Hal ini disampaikan Jokowi saat menghadiri acara Pengukuhan Pengurus DPP Partai Hanura periode 2016-2020, yang berlangsung di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat.
"Kalau ini konsisten kita lakukan bahwa Indonesia 100 tahun setelah merdeka, pada 2045, kita akan memasuki abad emas, kita akan masuk 5 besar ekonomi terbesar di dunia. Tapi dengan catatan kerja seperti sekarang ini," ujar Presiden Jokowi, Rabu (22/2/2017).
Pada kesempatan ini, Presiden Jokowi juga mengungkapkan, akan segera mengeluarkan kebijakan pemerataan ekonomi untuk mengatasi kesenjangan yang terjadi saat ini.
Kebijakan pemerataan tersebut menyangkut reformasi agraria, permodalan, dan pembangunan sumber daya manusia.
"Kita akan membagi lahan-lahan yang tidak produktif kepada rakyat," ujar Jokowi terkait pemerataan dengan reformasi agraria.
Presiden Jokowi juga menegaskan, akan tetap melakukan pembangunan dari pinggiran, dari desa.
Salah satu pembangunan dari pinggiran yang telah berhasil dilakukan pemerintahan Jokowi, yakni pembangunan daerah Entikong, Kalimantan Barat, yang berbatasan langsung dengan Malaysia.
Presiden Jokowi menyebut, kondisi Entikong saat ini sudah jauh lebih baik dari negeri tetangga.
Jokowi: Indonesia Masuki Abad Emas pada 2045
Salah satu yang akan dilakukan Presiden Jokowi untuk pemerataan pembangunan, yakni membagi lahan tidak produktif untuk rakyat.
diperbarui 22 Feb 2017, 11:28 WIBPresiden Jokowi
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jangan Sampai Jadi Korban, Ini Modus Penipuan Mencatut DJP yang Perlu Diwaspadai
Kebijakan Donald Trump Guncang Ekonomi Global, Indonesia Harus Waspada
DPRD Banyuwangi Tetapkan Ipuk Fiestiandani-Mujiono sebagai Bupati dan Wakil Bupati
Alex Pastoor: Asisten Pelatih Timnas Indonesia dengan Rekam Jejak Mentereng
Misteri Asal Usul Nama Bika Ambon: Bukan dari Ambon?
BMKG: Sebanyak 713 Petir Menyambar Bali Saat Cuaca Buruk 7-13 Februari 2025
Mengulik Basket Case, Lagu Ikonis Green Day yang Suarakan soal Kesehatan Mental
Usai Dilantik, Wali Kota Tangsel Terpilih Akan Langsung Realisasikan Program Strategis Nasional
Drama Final MilkLife Soccer Challenge Semarang 2025, Ada Kampiun Baru Ada Pula yang Pertahankan Gelar
Manfaat Daun Mangga untuk Pasien Diabetes, Bantu Stabilkan Gula Darah
Anggota Banser NU Diserang Orang Tak Dikenal di Bilangan Kerkof Garut, Ulah Siapa?
Masih Jadi Misteri, Ini 6 Firaun Wanita yang Disebut Pernah Memimpin Mesir Kuno