Liputan6.com, Manchester - Cedera Henrikh Mkhitaryan dan Michael Carrick membuat lini tengah Manchester United (MU) keropos pada final Piala Liga Inggris melawan Southampton, Minggu (26/2/2017). Namun, pelatih Jose Mourinho bisa mendengarkan saran dua mantan pemain.
Jika Mkhitaryan gagal pulih tepat waktu, Paul Scholes dan Michael Owen menempatkan Paul Pogba sebagai playmaker di belakang striker Zlatan Ibrahimovic. Kedua pemain juga mendahulukan Marouane Fellaini sebagai pendamping Ander Herrera sebagai penyeimbang.
Baca Juga
Advertisement
Untuk posisi lain di tim utama MU, Scholes dan Mata menempatkan Anthony Martial sebagai winger kiri. Martial dinilai lebih pantas ketimbang Marcus Rashford. Sementara Juan Mata mengisi sisi sebaliknya.
Untuk lini belakang, kuartet Antonio Valencia, Eric Bailly, Chris Smalling, dan Daley Blind berdiri di depan kiper David de Gea.
Mkhitaryan dan Carrick terkena cedera saat menghadapi Saint-Etienne pada leg kedua babak 32 besar Liga Europa, Rabu (22/2/2017). Mkhitaryan merasakan masalah hamstring dan Carrick menderita gangguan betis. Kedua pemain diperkirakan maksimal duduk di bangku cadangan.
"MU sudah nyaman menggunakan pola 4-2-3-1. Tidak ada alasan mereka menggunakan sistem lain," tulis Scholes pada kolomnya di Manchester Evening News.