PDIP: Komunikasi dengan Partai Pendukung Agus - Sylvi Simultan

PDIP membuka pintu selebar-lebarnya bagi parpol pendukung paslon nomor satu untuk mengalihkan dukungan ke Ahok - Djarot.

oleh Delvira Hutabarat diperbarui 24 Feb 2017, 18:45 WIB
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto.

Liputan6.com, Jakarta - Menjelang putaran kedua Pilkada DKI 2017, partai pendukung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat terus mendekati koalisi partai pendukung pasangan Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni.

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan, komunikasi politik sudah dibangun antara koalisi partai pendukung Ahok-Djarot dan partai koalisi Agus-Sylvi.

"Komunikasi sudah dilakukan. Tapi keputusan politik strategis untuk menjadi kepala daerah, rakyat yang menentukan, sehingga proses komunikasi dilakukan secara simultan," ujar Hasto di Balai Kota Jakarta, Jumat (24/2/2017).

Dia mengatakan, terkait Pilkada DKI 2017, pihaknya membuka pintu selebar-lebarnya bagi parpol pendukung paslon nomor satu untuk mengalihkan dukungan ke Ahok-Djarot.

"Kita serahkan kepada setiap partai, sekiranya mereka memberikan dukungan kepada Pak Ahok-Djarot, tentu saja kami terbuka menerima dukungan itu," ucap Hasto.

Selain itu, dia juga mengaku sudah bertemu langsung dengan sekjen salah satu pendukung Agus-Sylvi, yakni Partai Amanat Nasional (PAN).

"Tadi malam kami bertemu sekjen PAN, bahas masalah nasional, bukan semata-mata Pilkada Jakarta," ujar Hasto.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya