Aksi Unik Anjing Kuburkan Temannya yang Mati Tertabrak

Ada yang istimewa melihat seekor hewan tidak menggunakan kakinya untuk menutup kuburan saudaranya. Ini dia rekamannya.

oleh Alexander Lumbantobing diperbarui 25 Feb 2017, 17:20 WIB
Ada yang istimewa melihat seekor hewan tidak menggunakan kakinya untuk menutup kuburan saudaranya. (Sumber Daily Mail)

Liputan6.com, Buriram - Aksi unik sekaligus mengharukan yang melibatkan anjing terekam kamera netizen yang diyakini berada di Buriram, timur laut Thailand. Kala itu, hewan sahabat manusia tersebut terlihat tengah mengubur temannya yang mati.

Dikutip dari Daily Mail pada Sabtu (25/2/2017), anjing yang menguburkan itu adalah saudara sekandung dengan binatang yang mati akibat tertabrak kendaraan.

Dalam tayangan mengharukan tersebut, terlihat si anjing berkali-kali menggunakan moncongnya melemparkan tanah untuk menutup bangkai.

Sesekali ia mencium bangkai saudaranya, lalu melanjutkan menutup lubang kuburan itu dengan tanah yang didorong menggunakan moncongnya.

Seorang pengguna media sosial menduga ada hubungan istimewa antara kedua hewan tersebut, sebab hewan si anjing yang masih hidup itu tak menggunakan kakinya untuk menutup lubang kuburan.

"Perhatikan baik-baik. Ia tidak menggunakan kakinya. Ia menggunakan moncong untuk mendorong tanah. Apakah ia sedang menunjukkan rasa hormat. Anjing memang hebat," komentar salah satu netizen.

Beberapa pengguna media sosial ikut berpendapat. "Sedih melihat anjing malang itu."

Lalu disebutkan oleh pengguna lain, "Mereka pastinya saudara yang baik satu sama lain."

Seorang lagi berkomentar, "Saya berusia 16 tahun, tapi benar-benar ingin menangis. Saya akan lakukan apapun untuk anjing yang mendorong-dorong tanah itu."

Saksikan video mengharukan itu di sini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya