Liputan6.com, Los Angeles - Sejumlah selebritis Hollywood yang hadir dalam ajang penghargaan film Academy Awards atau Oscar 2017, terlihat menyematkan pita biru. Hal itu mereka lakukan sebagai bentuk protes atas sikap keras Donald Trump kepada imigran.
Supermodel Karlie Kloss yang merupakan kekasih Joshua Kushner, saudara laki-laki penasihat Trump Jared Kushner, merupakan satu dari beberapa orang yang mengenakan pita biru.
Advertisement
Aktris peraih nominasi aktris terbaik, Ruth Negga, juga terlihat mengenakan pita biru yang ia sematkan di gaun Valentinonya saat dirinya berjalan di karpet merah.
Pita biru tersebut merupakan bentuk dukungan terhadap kampanye yang diluncurkan American Civil Liberties Union (ACLU) pada awal pekan ini.
Dikutip dari Daily Mail, Senin (27/2/2017), ACLU menyerukan para peraih nominasi Oscar dan selebritis untuk bergabung dalam kampanye tersebut di tengah larangan kontroversial soal imigrasi yang diserukan Donald Trump.
Sejauh ini Kloss memilih diam terhadap hubungannya dengan Joshua, yang memiliki hubungan dekat dengan keluarga Trump. Pria yang akrab disapa Josh itu terlihat menghadiri Women's March di Washington pada bulan lalu, meski Jared ditunjuk sebagai penasihat Presiden AS.
Pada September 2016 lalu, supermodel kelahiran 3 Agustus 1992 itu terlihat duduk di dekat istri Jared Kushner, Ivanka Trump, dalam US Open.
Sebelumnya sejumlah pihak telah memprediksi bahwa Oscar akan menjadi ajang yang mengangkat hal-hal politik. Hal itu telah dibuktikan dengan dipakainya pita biru dalam ajang penghargaan tersebut.
Akhir-akhir ini selebritis menggunakan "lampu pentas" untuk mengecam sikap keras Trump terhadap imigran, hak-hak transgender, dan media.
Pada ajang penghargaan Golden Globe lalu, aktris Meryl Streep menyindir Trump meski tanpa menyebutkan nama.
Pemenang Academy Awards itu merujuk pada insiden tahun 2015 saat Trump berkampanye di South Carolina, di mana ia memukul-mukul lengannya dan sengaja berbicara cadel ketika memberikan sambutan.
Banyak pihak pun geram atas tindakan Donald Trump yang dinilai mengejek reporter New York Times, Serge Kovaleski yang difabel. Trump kemudian membantah bahwa dirinya meniru awak media itu.
Sementara itu, di dekat Dolby Theater tempat di mana penghargaan Oscar berlangsung telah terjadi kericuhan antara pendukung Donald Trump yang menyerukan boikot Academy Awards dan kelompok anti-Oscar.
Alasan boikot Oscar oleh pendukung Donald Trump tersebut adalah perlawanan terhadap "kemunafikan sombong" di Hollywood.
Dua wanita muda dari kelompok anti-Oscar baku hantam dengan seorang pendukung Trump di Hollywood pada hari Minggu 26 Februari 2017.