Guncang Fashion Week Dunia, 4 Tren Makeup Ini Hadir di Indonesia

Akhirnya, M.A.C menghadirkan tren makeup yang sempat ditampilkan dalam fashion week paling bergengsi di dunia, di Indonesia, penasaran?

oleh Annissa Wulan diperbarui 03 Mar 2017, 19:27 WIB
Akhirnya, M.A.C menghadirkan tren makeup yang sempat ditampilkan dalam fashion week paling bergengsi di dunia, di Indonesia, penasaran?

Liputan6.com, Jakarta Makeup telah mengambil peranan penting bagi kehidupan banyak wanita, terutama dalam menjalani kegiatan sehari-hari. Karena itulah mengapa tren makeup juga menjadi satu hal penting untuk diikuti.

Salah satu cara termudah untuk mengetahui tren makeup terbaru adalah melalui fashion week. M.A.C sebagai salah satu official makeup brand dari empat fashion week paling bergengsi di dunia, baru saja membeberkan empat tren makeup spring/summer terbarunya, yang terinspirasi dari panggung pekan mode itu sendiri. Penasaran apa saja?

1. Real

Tampilan Real, salah satu tren makeup Spring/Summer dari M.A.C, sebagai official makeup brand di 4 fashion week dunia.

Tren makeup Real mengarah pada keacuhan atau ketidakpedulian. Anda akan melihat makeup "bare face," sebuah tampilan makeup yang begitu kuat menginterpretasikan seorang individu. Arah makeupnya adalah untuk menampilkan wajah yang benar-benar bersih dan hasil akhir yang seperti "bare face."

Tren makeup Real mengarah pada segala sesuatu yang terasa ringan, tanpa paksaan, bukan konseptual, namun tampilan yang benar-benar nyata.

2. Free

Tampilan Free, salah satu tren makeup Spring/Summer dari M.A.C, sebagai official makeup brand di 4 fashion week dunia.F

Dalam tren makeup Free, Anda bisa melihat tampilan yang dinamis, bersemangat, gembira, dan hidup, tanpa mengenakan tambahan apapun. Anda akan melihat pelanggaran terhadap keteraturan atau proporsi, sesuatu yang melebihi kecantikan klasik, namun bukan tradisional.

Tren makeup Free mengajak Anda untuk bersenang-senang, bukan serius. Mengajak Anda mengenal diri sendiri lebih baik dan menghasilkan efek makeup yang naif dari berbagai aksen warna yang seolah memberi energi pada wajah.

3. Wet

Tampilan Wet, salah satu tren makeup Spring/Summer dari M.A.C, sebagai official makeup brand di 4 fashion week dunia.F

Tren makeup Wet terinspirasi dari efek kulit yang bersinar. Musim ini, efek shiny kembali menjadi dambaan bagi para pecinta makeup.

Para makeup artist menggunakan efek kilau, seperti glossy, oily, dan shiny sebagai tampilan yang autentik atau benar-benar nyata dihasilkan oleh kulit itu sendiri. Kali ini, pelembap dan minyak dapat memperkaya tampilan makeup seseorang.

Mengilap atau berkilau dapat menjadi tampilan yang benar-benar bersih dan asli bagi Anda, kaum urban, karena mengeluarkan struktur asli dari tulang wajah. Saat ini penampilan anti perfeksionis dianggap sangat modern.

Tren makeup Wet adalah tentang mengeksplorasi perbedaan kedalaman dari refleksi wajah dan membangun layer yang teratur. Alat terbaik? Jari tangan Anda, karena kehangatan yang keluar dari sana bisa membantu mengeluarkan efek glossy pada kulit Anda.

4. Warm

Tampilan Warm, salah satu tren makeup Spring/Summer dari M.A.C, sebagai official makeup brand di 4 fashion week dunia.F

Tren makeup Warm menjadi tampilan yang paling feminin. Segala sesuatu tentang sinar matahari, bunga, musim panas, dan alam adalah inspirasi terbesar dari tren makeup yang satu ini.

Berbagai warna yang digunakan dapat membuat kulit terlihat dalam kondisi yang sangat baik. Tone warna yang menampilkan kecantikan klasik seseorang. Tidak hanya itu, tambahan glossy atau efek berminyak pada makeup Warm juga bisa membuat wajah Anda terlihat semakin hidup.

Warm bukan makeup yang ingin mengubah wajah seseorang, namun membuatnya terlihat semakin cantik.

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya