Kapolda Metro: Besok Raja Salman dan Rombongan Belanja di Jakarta

Namun kemana lokasi belanja Raja Salman dan Rombongan masih tertutup rapat.

oleh Nafiysul Qodar diperbarui 02 Mar 2017, 16:53 WIB
Raja Salman bin Abdulaziz al-Saud dan Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar saat melakukan Shalat tahiyatul masjid di Masjid Istiqlal, Jakarta, Kamis (2/3). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Liputan6.com, Jakarta - Kedatangan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al Saud ke Indonesia menjadi sorotan publik. Raja Salman dan ribuan rombongannya bakal berada di Indonesia hingga Kamis 9 Maret 2017.

Bukan hanya Jakarta, Raja Salman dan Rombongan juga akan menghabiskan waktunya di Bali. Rombongan tamu negara ini berada di Jakarta hingga Jumat 3 Maret 2017.

Kapolda Metro Jaya Irjen Mochamad Iriawan menyambut baik kunjungan bersejarah Raja Salman ini. Apalagi, Raja Arab terakhir menginjakkan kakinya di tanah Indonesia sekitar 47 tahu lalu. Saat itu Arab Saudi masih dipimpin Raja Faisal bin Abdulaziz bin Abdurrahman Al Saud.

"Di sini sambutannya antusias, beliau juga lama di Indonesia, bawa personel cukup banyak hampir 2.000, beliau bisa mengeluarkan, membelanjakan uangnya di sini," ujar Iriawan di Mapolda Metro Jaya, Kamis (2/3/2017).

Iriawan menuturkan, Raja Salman dan rombongannya akan jalan-jalan di Ibu Kota, Jumat besok. Namun dia tak membeberkan lokasi mana saja yang akan didatangi orang nomor satu di Arab Saudi itu.

"Belanja di mana-mana nanti. Besok ini, semua perangkat kepresidenannya, Rajanya, jalan-jalan," tutur dia

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya