Liputan6.com, Jakarta Paris Fashion Week 2017 untuk koleksi musim gugur kembali digelar sejak Selasa (28/2/2017) lalu hingga Rabu (8/3/2017) mendatang. Pada ajang perhelatan fashion bergengsi ini, para desainer berlomba-lomba menampilkan koleksi busana untuk dijadikan tren fashion terbaru.
Begitu banyak tema yang ditampilkan oleh para desainer pada rangkaian koleksi terbarunya. Mulai dari tema feminin, maskulin hingga yang unik semuanya dikemas dalam balutan busana yang trendi dan modern.
Advertisement
Salah satu dari tren yang diciptakan oleh beberapa desainer adalah tren busana satu warna yang senada dari atas hingga ujung kaki. Inilah beberapa desainer ternama yang menampilkan koleksi busana senada di Paris Fashion Week.
1. Nina Ricci
Busana serba biru muda ditampilkan secara trendi dan menarik oleh desainer Nina Ricci. Tak hanya paduan kemeja, long coat dan celana panjang saja, tapi juga aksesori seperti belt, sepatu dan tas beraksen bulu pun berwarna senada dengan busananya.
2. Valentino
Paduan busana serba pink pastel, seperti atasan, long cardigan dan celana panjang membuat tampilan koleksi dari Valentino ini terlihat segar. Agar tak berkesan membosankan, cukup dipadukan dengan aksesori kalung dan clutch dengan warna pink dan merah yang lebih terang.
3. Kenzo
Kenzo menampilkan busana senada dengan warna hijau army di Paris Fashion Week. Namun, berbeda dengan kedua desainer lainnya, pada koleksi busana musim gugur 2017 kali ini, diberi aksen dalaman dan kaus kaki warna merah.