Ikuti Tips Ampuh Ini agar Tidur Tak Terganggu Smartphone

Tips berikut ini bisa dicoba agar tidur kamu tak terganggu lagi oleh smartphone.

oleh Agustin Setyo Wardani diperbarui 08 Mar 2017, 20:00 WIB
Anak-anak memiliki risiko lebih tinggi menggunakan gadget sebelum tidur ketimbang orang dewasa. (Sumber: Mirror)

Liputan6.com, Jakarta - Apa kamu termasuk salah satu dari sekian banyak orang yang sering tak bisa tidur gara-gara terganggu smartphone? Tentu hal tersebut sangat mengesalkan karena mengurangi waktu tidur menjadi lebih singkat.

Belum lagi jika semalaman kamu tak bisa tidur dan paginya jadi kesiangan akibat keasyikan main smartphone sebelum tidur. Produktivitas kegiatan di esok hari pun jadi terganggu dan selain itu, kesehatan pun berpotensi terganggu.

Lantas langkah apa yang bisa dilakukan? Berikut adalah sejumlah tips agar tidur kamu tak lagi terganggu oleh smartphone yang Tekno Liputan6.com kutip dari Gizbot dan CNET, Rabu (8/3/2017). Apa saja?

1. Hubungan Smartphone dan Tak Bisa Tidur

Sebelum mengatasi gangguan tidur karena smartphone, terlebih dahulu kamu harus mengetahui penyebab utama tak bisa tidur karena smartphone. Rupanya, ini karena smartphone memiliki sinar biru yang terpancar dari layar. Tak cuma smartphone, sinar biru ini juga ada pada layar perangkat elektronik lainnya.

Sinar biru ini memengaruhi kandungan melatonin dalam tubuh kita pada malam hari. Melatonin merupakan hormon tidur yang didiskresikan oleh kelenjar pineal di tubuh. Singkat kata, Melatonin bertanggung jawab mengatur siklus bangun-tidur tubuh manusia. Nah, sinar biru bisa dibilang merupakan rival dan menekan tingkat Melatonin di tubuh.

Banyak orang yang kecanduan smartphone, bahkan ketika sebelum tidur pun sempat mengecek smartphone.


Atur Warna Layar Menjadi Lebih 'Hangat'

2. Atur Warna Layar Menjadi Lebih 'Hangat'

Saat kamu mengetahui penyebabnya, kamu akan lebih mudah mengatasi gangguan tidur yang disebabkan smartphone. Caranya mudah, yakni dengan menghindari sinar biru dari smartphone. Tampak sangat mudah diucapkan, tetapi tips ini sulit untuk diterapkan.

Makanya, ada satu cara yang bisa dilakukan agar terhindar dari paparan sinar biru dari layar smartphone, yakni dengan mengatur warna layar (hue) menjadi lebih hangat (warm) saat malam hari.

Foto ilustrasi Samsung Galaxy S6 Edge (digitalspy.com)

Saat ini, beberapa smartphone sudah menghadirkan pilihan pengaturan layar. Sekadar diketahui, sinar merah (atau warna hangat lainnya) memiliki efek juga ke Melatonin, tetapi efeknya lebih rendah dibandingkan sinar biru. Oleh karena itu, usahakan agar kamu menyesuaikan tingkat warna agar terhindar dari paparan negatif sinar biru. Buat pengguna iPhone, kamu bisa menggunakan fitur "Night Shift" bila sudah menggunakan iOS 9.2.


Pakai Pelindung Layar

3. Pakai Bantuan Hardware

Bukan hanya software yang mampu menghindarkan pengguna dari paparan sinar biru saat malan hari. Ada beberapa produk eksternal yang bisa membantu kamu. Misalnya kacamata dengan lensa warna oranye untuk menghalangi sinar biru.

Cara Memasang Pelindung Layar Ponsel. Liputan6.com/Yuslianson

Selain itu, jangan lupa untuk memakaikan pelindung layar smartphone yang mampu memerangi sinar biru dari ponsel.

4. Langsung Tidur, Jangan Sentuh Smartphone

Cara mudah untuk bisa tidur tanpa gangguan smartphone adalah jauhkan smartphone dari jangkauan kamu saat malam hari. Setidaknya, sejam sebelum tidur, smartphone harus sudah berada jauh dari jangkauan kamu.

Kover metal membalut smartphone ZenFone AR. (Liputan6.com/Corry Anestia)

(Tin/Why)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya