Agen Bicara Masa Depan Pioli Bersama Inter Milan

Pioli datang ke Inter Milan November lalu menggantikan Frank de Boer.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 10 Mar 2017, 09:24 WIB
Stefano Pioli menjadi pelatih Inter Milan sejak November tahun lalu. (AFP/GIUSEPPE CACACE)

Liputan6.com, Milan - Stefano Pioli menjalani tugasnya dengan baik bersama Inter Milan musim ini. Meski demikian, masa depan pelatih asal Italia masih belum jelas.

Pioli datang ke Inter Milan November lalu menggantikan Frank de Boer. Perlahan Inter kembali menemukan performanya dan merangkak naik ke posisi keenam Liga Italia.

Menariknya rumor menyebutkan pemilik Inter tidak terlalu suka dengan Pioli. Mereka ingin mendatangkan dua pelatih kelas dunia, Diego Simeone atau Antonio Conte musim panas nanti.

Namun rumor itu ternyata tidak membuat fokus Pioli terganggu. Ia percaya Inter akan mempertahankannya hingga tahun 2018.

"Pioli sama sekali tidak khawatir dengan rumor bakal dipecat Inter Milan. Dia sudah lama berkecimpung di sepak bola dan sudah tahu bakal ada isu seperti ini di klub sebesar Inter," kata agen Pioli, Bruno Satin seperti dilansir Soccerway.

"Saya pikir semuanya normal. Lihat saja Juventus, mereka terus diisukan akan ditinggalkan pelatihnya, namun tetap mendominasi di Italia. Jadi saya tegaskan Pioli tidak khawatir dipecat," kata Satin.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya