Suzuki Siapkan Vitara Versi Coupe?

Suzuki siap meluncurkan 20 model baru dalam lima tahun ke depan, dan salah satunya versi coupe dari Suzuki Vitara

oleh Arief Aszhari diperbarui 11 Mar 2017, 14:29 WIB
Suzuki memilih crossover Vitara untuk menjadi model pertama yang menggunakan mesin bensin baru bernama Boosterjet.

Liputan6.com, Sydney - Suzuki siap meluncurkan 20 model baru dalam lima tahun ke depan, dan salah satunya versi coupe dari sport utility vehicle (SUV) andalannya, Suzuki Vitara.

Dijelaskan Kinji Saito, Managing Officer and Executive General Manager Suzuki, pihaknya tengah mempertimbangkan membuat model yang berbeda dari sebuah SUV dan hatchback, dan menyasar kepada model niche market.

"Jadi kita selalu mempertimbangkan, tidak hanya tipe SUV dan hatchback, tetapi juga semacam crossover dan jenis baru di segmen baru," sebut Saito seperti disitat Motoring.com.au, Sabtu (11/3/2017).

Berdasarkan hal tersebutlah, Suzuki seperti memberi sinyal akan menghadirkan model turunan dari SUV, seperti model coupe.

Seperti diketahui, Suzuki saat ini tengah mengembangkan versi facelift dari Vitara, setelah sebelumnya generasi keempat dari model ini meluncur akhir 2014.

Untuk versi terbaru Suzuki Vitara sepertinya tidak akan berubah total, dan hanya sebatas penyegaran interior dan perbaikan mesin.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya