Liputan6.com, Jakarta Dua legenda Manchester United (MU), David May dan Denis Irwin punya pendapat yang berbeda soal skuat impian sepanjang masa klub. May masih belum bisa melupakan kehebatan pemain MU di akhir 1990-an sedangkan Irwin memasukkan nama striker Zlatan Ibrahimovic sebagai pemain penting saat ini.
Baca Juga
Advertisement
Irwin dan May membeberkan pengalaman terbaiknya selama membela Setan Merah dalam sebuah sesi tatap muka bersama fans pada Jumat (16/3/2017) di Kuningan, Jakarta Selatan. Keduanya hadir sebagai duta klub dalam rangkaian acara Chevrolet Fan Club 2017.
May, yang memenangkan dua titel Liga Inggris, dua gelar Piala FA dan Liga Champions 1999 menyebut nama-nama rekan seperjuangannya di saat merengkuh banyak trofi tersebut. Misalnya saja Ryan Giggs, Paul Scholes, Roy Keane, hingga kiper Peter Scmeichel.
Berbeda dengan Dennis Irwin yang mengagumi sosok penyerang Real Madrid Cristiano Ronaldo. Dia tak melupakan peran Ronaldo yang enam musim bersinar di Old Trafford sebelum hijrah pada 2009 silam.
"Saya punya banyak pemain favorit. Mereka pemain fantastis, seperti (Cristiano) Ronaldo, Zlatan, Scholes, Keane, dan Scmeichel," kata Irwin.
Berikut Tim Terbaik MU versi David May:
Peter Schmeichel; Gary Neville, Ronny Johnsen, Jaap Stam, Denis Irwin; Paul Scholes, Roy Keane, Ryan Giggs; David Beckham, Dwight Yorke, Andy Cole