Putra Jakarta BNI Buka Peluang ke Final Four Proliga 2017

Jakarta BNI Taplus akan bersaing dengan Jakarta Elektrik PLN untuk lolos ke final four 2017.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 18 Mar 2017, 20:10 WIB
Pemain Jakarta BNI Taplus melancarkan smes ke daerah pertahanan Jakarta Pertamina Energi pada seri terakhir putaran kedua kompetisi bola voli Proliga 2017 di GOR Ken Arok, Malang, Jawa Timur, Sabtu (18/3/2017) malam WIB. (Humas Proliga)

Liputan6.com, Malang - Tim putra Jakarta BNI Taplus membuka peluang lolos ke final four Proliga 2017 setelah mengalahkan Jakarta Pertamina Energi pada seri terakhir putaran kedua. Tim besutan Teddy Hidayat ini menang 3-1 (25-20, 25-20, 21-25, 25-22) di GOR Ken Arok, Malang, Jawa Timur, Sabtu (18/3/2017) malam WIB.

Hasil ini membuat Jakarta BNI mengoleksi tiga kemenangan dari sembilan pertandingan Proliga 2017. Selain itu, Jakarta BNI naik ke peringkat empat klasemen sementara, menggeser Jakarta Elektrik PLN.

"Sangat puas karena menang. Peluang kami selalu ada di setiap pertandingan, tetapi kesalahan sendiri membuat kami sering kehilangan poin," kata asisten pelatih Jakarta BNI Loudry Maspaitella usai pertandingan.

"Kami butuh mental pertandingan dan teknik. Ini akan jadi modal bagus untuk kami," sambungnya.

Sementara itu, pelatih Jakarta Pertamina Putut Marhaento menyebut pemainnya kurang tenang pada laga ini. Namun, Putut juga mengakui jika Jakarta BNI tampil bagus.

"BNI dari dulu kuat, secara kualitas individu saya tahu mereka bagus," ujar Marhaento. "Pemain-pemain saya masih tidak tenang, ketika sedang memimpin terlalu sering terburu-buru sehingga justru kehilangan poin. Mereka masih kurang sabar."

Jakarta BNI akan bersaing dengan Jakarta Elektrik PNI untuk meraih tiket terakhir final four Proliga 2017. Di laga terakhir, Jakarta BNI akan melawan Surabaya Bhayangkara Samator. Sedangkan Jakarta Elektrik bertemu Palembang Bank SumselBabel. Tiga tiket final four sebelumnya sudah dikantongi Samator, Jakarta Pertamina Energi, dan Bank SumselBabel.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya