Liputan6.com, Jakarta - Karier Young Lex di dunia hiburan kini semakin lengkap. Kali ini ia tak hanya bergelut di dunia musik hip hop. Pria bernama lengkap Samuel Alexander Pieter ini dipastikan terlibat dalam sebuah film besutan aktor sekaligus komika Ernest Prakasa.
Seperti terlihat dalam unggahan foto kolase di akun Instagram @ernestprakasa, Young Lex menjadi salah satu pemainnya. Tiga lawan mainnya yang masih muda juga diumumkan lewat unggahan foto tersebut, termasuk juga penyanyi Sheryl Sheinafia.
Baca Juga
Advertisement
Sebagai keterangan fotonya, Ernest menyiratkan apa judul untuk film ini. "Sebagian cast @theunderdogsmov yg udah mulai masuk ke proses reading. This is gonna be awesome! 😎 #TheUnderdogsMovie," tulisnya, Selasa (21/3/2017).
Namun begitu, sambutan beberapa netizen tak semuanya positif. Banyak yang kurang antusias dengan kehadiran Young Lex di dalam film ini. Bahkan beberapa dari mereka malah berani meledek Young Lex.
"Mungkin yonglex murah, makanya ernest ngajak dia, biar lowbudget 😂😂," tulis seorang netizen. "Knp harus yanglekkk si koh 😢😠," ujar netizen lain. "Dipastikan sukses? Ato gagal? Liat aja..mungkin adanya Yang Lek adalah pertanda..," timpal yang lainnya.
Meskipun begitu, masih banyak komentar positif serta netizen yang membela Young Lex untuk tampil di film ini. "Maju terus mas alek," tulis @syukronalfnsyh. "Ayolah semua jangan buru2 memojokkan pilihan koh @ernestprakasa , koko pasti ada alasan sendiri memilih dia😆yah....," ujar @iros_anggraini.
Young Lex sendiri baru saja mengunggah foto dirinya bersama Ernest Prakasa dan Saykoji melalui Instagram @young_lex18 di hari yang sama. Sementara banyak netizen yang bertanya-tanya apa maksud foto tersebut, ia hanya menuliskan keterangan bertuliskan, "Ini ada apa ya ? #HipHope."
Sementara, Ernest Prakasa mulai memperlihatkan kemampuannya membesut film. Sejauh ini, komika yang eksis di panggung Stand Up Comedy sukses menghadirkan film Ngenest dan Cek Toko Sebelah.