Liputan6.com, Los Angeles - Salah satu legenda NBA mendapat kehormatan luar biasa. LA Lakers mengapresiasi Shaquille O'Neal dengan mendirikan patung setinggi 2,7 meter di Staples Center.
Mantan bintang LA Lakers lainnya seperti Kobe Bryant, Phil Jackson, dan Kareem Abdul-Jabbar, turut hadir pada acara yang berlangsung Jumat (24/3/2017) waktu setempat.
Baca Juga
Advertisement
O'Neal tidak kuasa menahan emosi atas penghargaan ini. Sosok yang memenangkan empat titel NBA ini menitikkan air mata. "Dia pemain paling dominan yang saya temui," kata Bryant, dilansir Daily Mail.
Patung tersebut menunjukkan O'Neal tengah melakukan slam dunk dua tangan. Aksi tersebut merupakan gerakan khasnya selama 19 tahun berkarier di NBA.
O'Neal mencatat 23,7 angka per laga sebelum pensiun tahun 2011. Dia menjadi salah satu pemain yang memenangkan penghargaan pemain terbaik final NBA tiga kali secara beruntun. Sosok lainnya tidak lain Michael Jordan.
Didatangkan LA Lakers dari Orlando Magic tahun 1996, O'Neal membentuk salah satu duet ikonik bersama Bryant. Namun, keduanya juga saling bersaing di dalam tim."Saya kira banyak juga yang ragu apakah Bryant bakal hadir di acara ini," canda Abdul-Jabbar.