Liputan6.com, Jakarta Keluarga selalu memberikan kehangatan dan momen yang berkesan setiap harinya. Momen saat bercanda, mengobrol, atau bahkan saat sedang curhat akan terus dikenang oleh Anda dan keluarga. Selain itu, momen berkesan ini juga sangat penting, karena hanya momen inilah yang akan bisa menjadi memori terindah yang akan terus diingat untuk Anda dan keluarga.
Untuk menciptakan momen yang berkesan setiap harinya, jangan lupa juga dengan membangun suasana hangat rumah. Anda bisa memulai dengan mendekorasi bagian-bagian rumah, apalagi ternyata ada 3 ruangan yang sering menjadi saksi bahagianya momen keluarga Anda saat bersama. Apa saja itu? Simak ulasannya!
Advertisement
1. Ruangan Keluarga
Ruangan yang satu ini selalu menjadi tempat favorit keluarga untuk berkumpul. Duduk dengan santai sambil mengobrol sangat pas dilakukan di ruangan keluarga. Wah.. jadi wajar saja jika ruangan yang satu ini harus didekorasi dan menggunakan perabotan yang bisa memberikan rasa nyaman dan hangat.
Anda bisa menggunakan sofa dengan bahan yang nyaman dan empuk, jangan lupa juga untuk menambahkan kursi yang memiliki lengan. Kedua benda ini memberikan sensasi nyaman dan membuat Anda betah mengobrol untuk waktu yang lama.
2. Dapur
Makan bersama keluarga selalu menjadi waktu yang mengasyikkan, apalagi biasanya masakan rumah memang selalu membuat Anda kangen dan ingin buru-buru berada di rumah.
Agar masakan di rumah terasa lebih sedap, pastikan juga Anda memakai perabotan dapur yang berkualitas. Gunakan peralatan dapur yang bisa membuat memasak menjadi jauh lebihh mudah dan praktis. Hmm.. momen saat makan bersama dan menikmati rasa hidangan akan menjadi memori yang lebih berarti untuk dikenang bersama keluarga.
3. Kamar Tidur
Mengobrol secara intim memang paling seru dilakukan di kamar tidur, apalagi biasanya jika ingin bercerita mengenai masalah ataupun kegalauan. Kamar tidur yang nyaman dan memberikan privasi selalu menjadi ruangan yang pas dan tepat untuk Anda berbagi cerita kepada keluarga.
Supaya mengobrol lebih terasa pas, jangan lupa juga untuk menyediakan furniture yang tepat. Misalnya, Anda bisa menaruh matras yang empuk dan nyaman untuk bersantai dalam waktu lama. Matras juga bisa memberikan ruang yang lebih luas untuk Anda duduk bersama keluarga.
Agar mendapatkan ruangan yang nyaman dan hangat, Anda juga harus memilih dekorasi dan furniture yang berkualitas. Karena furniture dan dekorasi ini yang akan menunjang suasana rumah dan juga memberikan rasa nyaman saat sedang mengobrol.
Perabot yang tepat juga bisa memberikan keamanan untuk Anda. Lewat kualitasnya dan juga garansi dan jaminan yang tepat, Anda jadi tidak perlu khawatir mengenai furniture rumah Anda. Untuk mendapatkan perabot yang seperti itu, Anda bisa mencarinya di IKEA. Kualitas yang patut diacungi jempol dengan harga yang terjangkau akan membuat Anda yakin untuk memilihnya.
Bayangkan saja saat di dapur, Anda memasak menggunakan produk IKEA 365+ Wok. Terbuat dari baja tahan karat 28cm, perkakas masak ini memiliki garansi 5 tahun. Hal ini berarti produk akan berfungsi baik seperti saat masih baru bahkan setelah 5 tahun digunakan asalkan dirawat sesuai dengan petunjuk perawatan.
Lalu, ada juga KLIPPAN yang cocok untuk ruang keluarga Anda. Sofa dua dudukan berwarna vissle abu-abu seharga Rp 2.795.000 ini memiliki garansi selama 10 tahun! IKEA sendiri telah menguji ketahanan produk dengan sangat komprehensif untuk memastikan rangka sofa memiliki stabilitas yang kokoh dan bantal dengan ketahanan dan kenyamanan. Tentunya dengan menjalankan ketentuan perawatan produk yang disarankan.
Jadi, tunggu apalagi? Buatlah momen berkesan dengan keluarga di rumah yang nyaman dan hangat bersama IKEA. IKEA, untuk Kehidupan Berkualitas di Rumah!
(Adv)