Persiapan Piala AFF, Timnas Wanita Indonesia Besok Gelar TC

Timnas Wanita Indonesia mengikuti Piala AFF 2017 di Laos, Mei nanti.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 01 Apr 2017, 16:30 WIB
Rully Nere

Liputan6.com, Jakarta - Tim nasional sepakbola wanita usia 15 tahun (U-15) melakukan pemusatan latihan (training center/TC) di Lubuk Linggau, Sumatera Selatan, besok (2/4/2017). TC digelar untuk persiapan ke Kejuaraan Piala Asosiasi Federasi Sepakbola Asia (AFF) Putri U-15 2017.

"TC dilaksanakan mulai 2 April hingga 2 Mei 2017," ujar pelatih tim nasional wanita Rully Nere, dalam keterangan resmi Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI), seperti dilansir Antara.

Rully melanjutkan, para pemain dan ofisial berangkat ke Lubuk Linggau pada Sabtu ini pukul 12.35 WIB. Bersama rombongan turut serta pula manajer tim, Papat Yunisal, dan asistennya Esti Puji Lestari.

Ada 24 pemain yang dibawa dalam pemusatan latihan ini. Mereka adalah yang terbaik dari Kejuaraan Piala Putri Nusantara yang diadakan di Jepara beberapa waktu lalu.

Kejuaraan itu sendiri diikuti perwakilan beberapa asosiasi provinsi, yaitu Bangka Belitung, Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, DKI Jakarta, DI Yogyakarta, Banten dan Papua.

Tiga hari usai melakukan TC, timnas wanita U-15 akan berangkat ke Vientiane, Laos untuk bertarung Piala AFF Putri U-15 2017 yang diselenggarakan pada 6-18 Mei 2017.

Di kompetisi itu, Indonesia bergabung di Grup B bersama Filipina, Singapura, Kamboja dan Timor Leste. Sementara di Grup A ada Malaysia, Myanmar, Laos, Vietnam dan Thailand.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya