Liputan6.com, Barcelona - Kisruh perpanjangan kontrak Lionel Messi dengan Barcelona masih jadi sorotan media. Kedua pihak belum menemui kata sepakat untuk membuat kontrak baru, memperbarui kontrak lama Messi yang akan berakhir usai musim 2017/18.
Dikabarkan, ada beberapa klausul yang belum disetujui kedua belah pihak. Di sisi lain, disebutkan juga ada permintaan Messi yang enggan kabulkan pihak klub asal Katalunya itu.
Baca Juga
Advertisement
Namun, mantan bintang Barcelona, Xavi Hernandez, mengaku yakin, Messi dan Barcelona bakal segera menemui kesepakatan. Hanya, dia mengingatkan Barcelona agar jangan terlalu lama membuat Messi menunggu.
"Saya yakin, Messi segera meneken kontrak barunya," ujar Xavi, 37 tahun, kepada TV3. "Barcelona membutuhkan Messi. Tapi, Messi juga membutuhkan Barcelona."
Menurut Xavi, yang membela Barcelona pada periode 1998-2015, Barcelona adalah satu-satunya klub yang paling cocok untuk Messi. "Sulit bagi saya melihat Messi membela klub lain. Hanya, dalam kondisi seperti saat ini, kita harus bersikap hati-hati," ujar Xavi, lagi.
Meski tak lagi merumput bersama, Xavi mengaku bisa melihat bahwa Messi sangat bahagia berseragam Barcelona. Bersama "El Barca", Xavi bahkan melihat Messi kini lebih dewasa.
Kesalahan Fatal
Maka itu, kata Xavi, akan jadi sebuah kesalahan yang sangat fatal, jika Barcelona sampai gagal memperpanjang kontrak pemain asal Argentina itu. "Saya tak bisa membayangkannya jika itu sampai terjadi," ujar Xavi.
Bahkan, Xavi mengaku melihat sosok Messi tak akan bisa dipisahkan sampai kapan pun. "Messi adalah pemain terbaik dalam sejarah. Sosok penting dan kontribusinya akan lebih terlihat saat dia pensiun nanti," ujarnya.
Xavi sendiri saat ini tercatat masih merumput bersama klub Qatar, Al Saad. Di Barcelona, bersama Messi, Xavi sukses memenangkan tujuh gelar La Liga dan empat Liga Champions.
Advertisement