Liputan6.com, Jakarta Untuk mendapatkan tampilan kulit sehat dan cantik, tak sedikit wanita berbondong-bondong membeli suplemen kulit dan mengharapkan efek cerah yang ditawarkan dari beragam produk di pasaran.
Menurut dokter umum, Karin Wiradarma dari Klikdokter, pemakaian suplemen kulit yang mengandung beberapa vitamin aman dan boleh saja dikonsumsi dengan rutin. Namun, dosis penggunaannya harus diperhatikan.
Advertisement
"Efeknya ada dan berpengaruh untuk kecantikan kulit jadi sebenernya boleh. Cuma jangan terlalu ketergantungan dan berlebihan," ujarnya kepada Health-Liputan6.com, Rabu (5/4/2017).
Karin menyarankan agar setiap wanita memilih suplemen kulit yang antioksidan seperti vitamin C, vitamin E, dan beta karoten.
Pada dasarnya vitamin bisa dikonsumsi setiap hari, tapi ada beberapa jenis vitamin yang sebaiknya dikonsumsi secara utuh atau dengan kata lain tidak menggunakan suplemen.
"Untuk vitamin A, D, E, dan K itu kan tidak larut air jadi harus hati-hati jangan sampai kebanyakan," Karin menuturkan.
Bagi kaum hawa yang menginginkan tampilan kulit sehat dan cantik, selain mengonsumsi sayur dan buah juga suplemen kulit, Karin juga mengingatkan untuk tidak lupa minum air putih setiap hari.